//

ANALISIS KADAR PROTEIN BELUT (MONOPTERUS ALBUS ZUIEW) KERING DENGAN LAMA PENYIMPANAN YANG BERBEDA

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang FADILLAH ILYAS LUBINDA - Personal Name

Abstrak/Catatan

ANALISIS KADAR PROTEIN BELUT (Monopterus albus zuiew) KERING DENGAN LAMA PENYIMPANAN YANG BERBEDA ABSTRAK Pengolahan dan penyimpanan bahan makanan bertujuan agar mencapai shelf life yang lama. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah lama penyimpanan berpengaruh terhadap kadar protein belut (Monopterus albus zuiew) kering. Sampel yang digunakan adalah delapan belut kering yang dibagi sama rata menjadi empat kelompok perlakuan. Kelompok 1 (K1) penyimpanan 1 hari, kelompok 2 (K2) penyimpanan 15 hari, kelompok 3 (K3) penyimpanan 30 hari dan kelompok 4 (K4) penyimpanan 45 hari. Penyimpanan dilakukan dengan meletakkan sampel pada wadah terbuka dalam suhu kamar. Kadar protein ditentukan menggunakan metode Kjeldhal. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan metode statistik One Way Analysis of Variance (ANOVA) dan uji Duncan dengan program Statistical Package for the Social Science (SPSS). Hasil penelitian menunjukkan bahwa kadar protein belut kering kelompok (K1), (K2), (K3) dan (K4) masing-masing adalah 69,68 ± 0,34%; 68,17 ± 0,77%; 65,83 ± 1,31%; dan 63,97 ± 0,53%. Kadar protein K1 tidak berbeda nyata (P>0,05) dengan kadar protein K2, kadar protein antara K3 dengan K4 tidak menunjukkan perbedaan nyata (P>0,05). Perbedaan nyata (P0.05) in protein content between K1 and K2 as well as between K3 and K4. The protein content of dried eels in K1 and K2, however, significantly different from (P

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

JUMLAH SEL GOBLET PADA USUS PROKSIMAL DAN USUS DISTAL BELUT SAWAH (MONOPTERUS ALBUS) (HASTITIN NEL KAMTA, 2018)

MORFOLOGI DAN HISTOLOGIS ESOFAGUS, LAMBUNG DAN USUS BELUT (MONOPTERUS ALBUS) (FEBRI RAMADANA, 2018)

STRUKTUR HISTOLOGI KULIT BELUT SAWAH (MONOPTERUS ALBUS) (NANDA AFRIZAN, 2018)

PENGARUH LAMANYA WAKTU PENYIMPANAN TERHADAP KADAR PROTEIN PADA PRODUK IKAN KAYU DI LAMPULO, BANDA ACEH (Shinta Sofianti, S.KH, 2016)

UJI AKTIVITAS EKSTRAK METANOL DAUN DAN BUAH PARE BELUT (TRICHOSANTHES CUCUMERINA L.) TERHADAP PERTUMBUHAN BAKTERI STAPHYLOCOCCUS AUREUS DAN ESCHERICHIA COLI (Zelly Rezki Oktora, 2020)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy