//

HUBUNGAN ANTARA KONSEP DIRI DENGAN MOTIVASI BELAJAR PADA SISWA-SISWI SMA ADIDARMA BANDA ACEH TAHUN 2008

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Ulfa Jazila - Personal Name

Abstrak/Catatan

Konsep Diri merupakan gabungan dari keyakinan yang dimiliki orang tentang diri mereka sendiri. Semua konsep diri mencakup citra fisik dan psikologis diri. Konsep diri muJai dibentuk saat usia muda. Masa remaja adalah waktu yang kritis ketika banyak hal secara kontinu mempengaruhi konsep diri. Motivasi belajar dipengaruhi oleh faktor eksternal dan faktor internal. Faktor internal merupakan faktor psikologis yang dimiliki remaja tersebut akan berhubungan dengan kualitas motivasi belajar yang ditunjukkan melalui sikap positif atau negatif individu terhadap dirinya sendiri. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi hubungan antara konsep diri dengan motivasi belajar pada siswa-siswi SMA Adidarma. Desain penelitian deskriptif korelasional dengan pendekatan cross sectional. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan metode total sampling, yaitu sebanyak 55 orang. Pengumpulan data dilakukan dari tanggal 28 sampai dengan 31 maret 2008 di SMA Adidarma Banda Aceh. Alat pengumpulan data berupa kuesioner berbentuk skala likert, terdiri dari 40 item pertanyaan. Data dianalisa secara manual dengan menggunakan formula chi-square dengan confidence interval 95% dan α= 0,05. Dari hasil penelitian ini diperoleh bahwa ada hubungan yang signifikan antara konsep diri dengan motivasi belajar pada siswa-siswi SMA Adidarma Banda Aceh (×2 Hitung (47,5) ≥X2 Tabel (3,841),yaitu semakin negatif konsep diri maka semakin rendah motivasi belajar siswa-siswi SMA Adidarma Banda Aceh. kata kunci: Konsep diri, Motivasi Belajar

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

INTEGRASI CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING DENGAN KEWIRAUSAHAAN DALAM UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR DAN MOTIVASI BELAJAR SISWA DI SMA NEGERI 1 INDRAPURI (Rossy Anggelia Hasibuan, 2014)

HUBUNGAN KONSEP DIRI DAN DUKUNGAN ORANG TUA DENGAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS VIII DAN KELAS IX MATA PELAJARAN IPS TERPADU SMP MUHAMMADIYAH 1 BANDA ACEH (Inurkartina, 2017)

HUBUNGAN KONSEP DIRI DENGAN INTENSI MENCONTEK SISWA SEKOLAH DASAR NEGERI 16 BANDA ACEH (NURUL FADHILAH, 2017)

HUBUNGAN ANTARA KONSEP DIRI DENGAN PERILAKU RELIGIUSITAS SISWA MAN RUKOH BANDA ACEH (Tuti Maisalfa, 2017)

HUBUNGAN ANTARA AKTIVITAS BELAJAR DENGAN PRESTASI BELAJAR SISWA/SISWI KELAS V SD NEGERI 5 BANDA ACEH (EKHA NOVA ASRI, 2018)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy