//

HUBUNGAN SUPERVISI KEPALA RUANG DENGAN KEPUASAN KERJA PERAWAT PELAKSANA DI RUANG RAWAT INAP RUMAH SAKIT UMUM DAERAH DR. ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Afsri Andayani - Personal Name
SubjectNURSING
SUPERVISORS
Bahasa Indonesia
Fakultas Fakultas Keperawatan
Tahun Terbit 2014

Abstrak/Catatan

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN UNIVERSITAS SYIAH KUALA FAKULTAS KEPERAWATAN SKRIPSI Juli 2014 XIV + VI Bab + 89 Halaman + 16 Tabel + 1 Skema + 17 Lampiran AFSRI ANDAYANI NIM. 1007101020067 HUBUNGAN SUPERVISI KEPALA RUANG DENGAN KEPUASAN KERJA PERAWAT PELAKSANA DI RUANG RAWAT INAP RUMAH SAKIT UMUM DAERAH dr. ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH 2014 ABSTRAK Supervisi merupakan bagian dari fungsi manajemen yaitu pengarahan (directing). Apabila ditemukan masalah dalam pelaksanaannya segera diberikan petunjuk serta saran-saran dalam mengatasi permasalahan. Supervisi tersebut terdiri dari pelaksana, tujuan, sasaran, frekuensi dan teknik. Supervisi yang tepat dapat meningkatkan kepuasan kerja perawat, Kepuasan kerja yang dirasakan perawat terlihat pada penampilan kerja yang ditunjukkan dalam bentuk prestasi kerja, tanggung jawab, dan kerja sama. Kepuasan kerja tidak terlepas dari peranan berbagai pihak salah satunya supervisi. Tujuan penelitian untuk mengetahui hubungan supervisi kepala ruang dengan kepuasan kerja perawat pelaksana di Ruang Rawat Inap Rumah Sakit Umum Daerah dr. Zainoel Abidin Banda Aceh 2014. Jenis penelitian ini deskriptif korelatif dengan desain cross sectional study. Teknik pengambilan sampel adalah random sampling dengan jumlah responden 60 orang. Alat pengumpulan data yang digunakan yaitu kuesioner. Hasil penelitian didapatkan adanya hubungan antara supervisi kepala ruang dengan kepuasan kerja perawat pelaksana di Ruang Rawat Inap RSUDZA Banda Aceh 2014 (p value = 0,000). Untuk kelima subvariabel menunjukkan adanya hubungan antara pelaksana dengan kepuasan kerja (p value = 0,023), tidak ada hubungan antara tujuan dengan kepuasan kerja (p value = 0,829), ada hubungan antara sasaran dengan kepuasan kerja (p value = 0,009), ada hubungan antara frekuensi dengan kepuasan kerja (p value = 0,010), ada hubungan antara teknik dengan kepuasan kerja (p value = 0,028). Pihak RSUDZA Banda Aceh perlu meningkatkan pengetahuan supervisi dengan cara mengadakan pelatihan dan pendidikan khusus bagi kepala ruang, serta mengidentifikasi aspek yang menimbulkan kepuasan kerja perawat pelaksana. Kata kunci : supervisi, kepuasan kerja, perawat Daftar bacaan : 30 buku + 1 skripsi + 1 tesis + 7 jurnal (1996-2013).

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

HUBUNGAN SUPERVISI DENGAN KINERJA PERAWAT PELAKSANA DI RUANG RAWAT INAP RUMAH SAKIT UMUM DAERAH DR. ZAINOEL ABIDIN TAHUN 2013 (RIANA, 2013)

PERSEPSI PERAWAT PELAKSANA TENTANG SUPERVISI LANGSUNG KEPALA RUANG DALAM PELAKSANAAN PENDOKUMENTASIAN KEPERAWATAN DI RUANG RAWAT INAP RUMAH SAKIT UMUM DAERAHDR. ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH (AINAL MARDHIAH,Amd.Kep, 2018)

GAMBARAN PELAKSANAAN SUPERVISI KEPALA RUANG TERHADAP FIVE MOMENT FOR HAND HYGIENE PERAWAT PELAKSANA DI RUANG RAWAT INAP RUMAH SAKIT UMUM DAERAH DR. ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH (Viona Delinda, 2018)

HUBUNGAN REWARD DAN PUNISHMENT DENGAN MOTIVASI MENGIKUTI HANDOVER PERAWAT DI RUANG RAWAT INAP RUMAH SAKIT UMUM DAERAH DR.ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH (RIKA NOVALIA, 2017)

GAMBARAN BEBAN KERJA PERAWAT DI RUANG RAWAT INAP JEUMPA RUMAH SAKIT UMUM DAERAH DR. ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH (Dewi Susanti, 2015)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy