//

HUBUNGAN PERSEPSI DAN SIKAP SISWA KELAS X TENTANG PEMANFAATAN LABORATORIUM DENGAN PRESTASI BELAJAR BIOLOGI SEMESTER GANJIL SMA NEGERI 3 SIGLI

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Muhammad Nur - Personal Name
SubjectLABORATORY-EDUCATION
Bahasa Indonesia
Fakultas Fakultas Pasca Sarjana
Tahun Terbit 2013

Abstrak/Catatan

Persepsi dan sikap siswa sangat berpengaruh dalam pembelajaran biologi untuk menunjang prestasi belajar siswa sehingga siswa mampu melakukan tindakan untuk memperoleh hasil belajar yang baik. Adapun tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui hubungan persepsi dan sikap siswa kelas X tentang pemanfaatan laboratorium dengan prestasi belajar biologi semester ganjil SMA Negeri 3 Sigli Kabupaten Pidie. Jenis penelitian ini menggunakan deskriptif korelasi dengan design crossectional study. Penelitian dilaksanakan dari tanggal 15 April sampai dengan 8 Mei 2013. Sampel dalam penelitian ini adalah total populasi dimana seluruh siswa kelas X semester ganjil SMA Negeri 3 Sigli Kabupaten Pidie. Hasil penelitian menyatakan bahwa tidak terdapat hubungan antara persepsi dan sikap siswa kelas X tentang pemanfaatan laboratorium dengan prestasi belajar biologi semester ganjil di SMA Negeri 3 Sigli Kabupaten Pidie, dimana nilai P Value masing-masing sebesar 0,669 dan 0,771, sehingga dapat disimpulkan bahwa tidak terdapat hubungan antara persepsi dan sikap siswa kelas X tentang pemanfaatan laboratorium dengan prestasi belajar biologi semester ganjil di SMA Negeri 3 Sigli Kabupaten Pidie. Kata kunci: Persepsi, Sikap, Laboratorium Biologi dan Prestasi belajar biologi

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

HUBUNGAN PERSEPSI SISWA TENTANG KETERAMPILAN GURU DALAM MENGAJAR DAN MOTIVASI BELAJAR DENGAN HASIL BELAJAR GEOGRAFI (PENELITIAN TERHADAP SISWA KELAS XI IIS SMA NEGERI 1 SIGLI KABUPATEN PIDIE) (Dara Maulida, 2016)

HUBUNGAN SIKAP DAN PRESTASI BELAJAR BAHASA INDONESIA PADA SISWA SMP NEGERI 18 BANDA ACEH (Rahimah, 2013)

HUBUNGAN ANTARA AKTIVITAS BELAJAR DENGAN PRESTASI BELAJAR SISWA/SISWI KELAS V SD NEGERI 5 BANDA ACEH (EKHA NOVA ASRI, 2018)

PEMANFAATAN MEDIA LINGKUNGAN UNTUK MENUNTASKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI EKOSISTEM DI KELAS VII SMP NEGERI 4 SIGLI KABUPATEN PIDIE (NURHAYANI, 2013)

KORELASI KINERJA DAN MOTIVASI KERJA GURU DENGAN PRESTASI BELAJAR SISWA PADA SMA NEGERI KOTA SIGLI KABUPATEN PIDIE (NILAWATI, 2016)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy