//

HUBUNGAN ANTARA ARUS PUNCAK EKSPIRASI DENGAN TINGKAT KONTROL ASMA PADA PENDERITA ASMA DI POLIKLINIK PARU RUMAH SAKIT UMUM DAERAH DR.ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Vany Netza Putri - Personal Name
SubjectASTHMA - MEDICINE
Bahasa Indonesia
Fakultas Fakultas Kedokteran
Tahun Terbit 2014

Abstrak/Catatan

Asma adalah gangguan inflamasi kronis yang berkaitan dengan hiperreaktivitas jalan napas dengan episode mengi berulang, sesak napas, rasa berat dada dan batuk yang dominan pada malam hari. Pengontrolan gejala asma merupakan faktor penting keberhasilan terapi. Peak Flow Meter (PFM) adalah salah satu alat untuk mengukur arus puncak ekspirasi (APE), yang digunakan untuk mengontrol dan memonitoring kondisi asma. Asthma Control Test (ACT) berisi 5 pertanyaan untuk menilai kondisi asma yang dirasakan oleh pasien. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara arus puncak ekspirasi dengan tingkat kontrol asma. Penelitian ini menggunakan desain cross sectional survey. Penelitian dilakukan di Poliklinik Paru Rumah Sakit Umum Daerah dr.Zainoel Abidin Banda Aceh. Teknik pengambilan sampel secara accidental sampling. Pengambilan data pada bulan Desember 2014 hingga Januari 2014. Analisis yang digunakan pada penelitian ini adalah uji Fisher. Dari 49 sampel responden penelitian, rata-rata berumur 36-45 tahun, 28 orang berjenis kelamin perempuan dan 25 orang dari reponden memiliki BMI normal. Pada penelitian ini, 71,4% subjek menunjukkan hasil PFM merah dan tidak ada satupun dengan kategori hijau. Sedangkan dari ACT, 75% subjek memliki asma tidak terkontrol dan tidak satupun yang terkontrol penuh. Hasil uji Fisher antara arus puncak ekspirasi dengan tingkat kontrol asma didapatkan p value 0,000 pada CI 95%, α 0,05 dan RP 2,56. Kesimpulan penelitian ini terdapat hubungan yang signifikan antara arus puncak ekspirasi dengan tingkat kontrol asma dan penderita asma dengan fungsi paru buruk yang ditunjukkan dengan PFM merah berisiko 2,56 kali pada asma yang tidak terkontrol. Kata Kunci : APE, ACT, Pengontrolan Asma

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

HUBUNGAN ANTARA ARUS PUNCAK EKSPIRASI DENGAN TINGKAT KONTROL ASMA PADA PENDERITA ASMA DI POLIKLINIK PARU RUMAH SAKIT UMUM DAERAH DR.ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH (Vany Netza Putri, 2014)

HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN PASIEN ASMA DENGAN DERAJAT ASMA DAN TINGKAT KONTROL ASMA DI POLIKLINIK PARU RSUD DR. ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH (Zabit Waladi, 2016)

HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN PASIEN ASMA DENGAN DERAJAT ASMA DAN TINGKAT KONTROL ASMA DI POLIKLINIK PARU RSUD DR. ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH (Zabit waladi, 2014)

HUBUNGAN LINGKUNGAN TEMPAT TINGGAL DENGAN TINGKAT KONTROL ASMA PADA PASIEN ASMA DI POLIKLINIK PARU RSUDZA KOTA BANDA ACEH (Suci Rahmi, 2015)

GAMBARAN ASTHMA CONTROL TEST DAN VOLUME EKSPIRASI PAKSA 1 PADA PASIEN ASMA DI POLIKLINIK PARU RUMAH SAKIT UMUM DR.ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH (Aulia Urrachman.S, 2014)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy