//

PENERAPAN PENDEKATAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) PADA MATERI KESEBANGUNAN DAN KEKONGRUENAN DI KELAS IX SMP NEGERI 17 BANDA ACEH TAHUN AJARAN 2013/2014

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang kasmiati - Personal Name
SubjectEDUCATIONAL PSYCHOLOGY
MATHEMATICS - ELEMENTARY EDUCATION
TEACHING METHODE
Bahasa Indonesia
Fakultas Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Tahun Terbit 2013

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Kata kunci : Pendekatan Contextual Teaching and Learning (CTL), Kesebangunan Matematika merupakan salah satu ilmu pengetahuan yang mempunyai peranan penting dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. Hal ini dikarenakan ilmu matematika selalu dipakai dalam kehidupan sehari-hari. Oleh sebab itu, di dalam melaksanakan pembelajaran, seorang guru harus memikirkan cara dan pendekatan yang tepat untuk menerapkan belajar bermakna. Salah satu pendekatan pembelajaran yang tepat itu adalah pendekatan Contextual Teaching and Learning (CTL). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pencapaian ketuntasan belajar siswa pada materi kesebangunan dengan menggunakan pendekatan CTL. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah pre-eksperimental dengan desain the one shot case study (studi kasus satu tembakan). Populasi penelitian ini adalah siswa kelas IX SMP Negeri 17 Banda Aceh dan sampel diambil secara random satu kelas dan terpilih kelas IX3 yang berjumlah 26 siswa. Pengumpulan data dilakukan dengan tes setelah materi diajarkan dengan pendekatan CTL, observasi kemampuan guru mengelola pembelajaran, observasi aktivitas siswa dan angket respon siswa. Data yang tercantum dalam penelitian ini diperoleh dari hasil jawaban siswa terhadap soal yang diberikan (berbentuk essay) sebanyak 5 butir soal. Data yang diperoleh tersebut dianalisis dengan menggunakan statistik uji-t. Dari hasil analisis data diperoleh thitung = 2,87 dan ttabel = 1,71 sehingga thitung > ttabel yaitu 2,87 > 1,71 artinya H0 ditolak, sehingga H1 diterima pada taraf signifikan α = 0,05 . Dengan demikian pembelajaran dengan pendekatan Contextual Teaching and Learning (CTL) sudah mencapai ketuntasan belajar siswa pada materi kesebangunan dan kekongruenan di SMP Negeri 17 Banda Aceh.

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

PENERAPAN PENDEKATAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) PADA MATERI KESEBANGUNAN DAN KEKONGRUENAN DI KELAS IX SMP NEGERI 17 BANDA ACEH TAHUN AJARAN 2013/2014 (kasmiati, 2014)

PENERAPAN PENDEKATAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNINGRNDALAM PEMBELAJARAN IPA PADA MATERI PENYESUAIAN RNMAKHLUK HIDUP DENGAN LINGKUNGANNYA PADA RNSISWA KELAS V SD NEGERI 56 BANDA ACEH (NURYULIA, 2014)

THE IMPLEMENTATION OF CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) IN TEACHING LISTENING SKILL TO SENIOR HIGH SCHOOOL STUDENTS (lia maisyarah, 2013)

PENERAPAN PENDEKATAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING PADA OPERASI PECAHAN DI KELAS VII SMP NEGERI 3 BANDA ACEH (Ida Nursanty, 2015)

PENERAPAN PENDEKATAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING PADA KELAS X DALAM MATERI SENI RUPA TERAPAN DAERAH NUSANTARA (Renggalita Rezeki, 2014)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy