//

IDENTIFIKASI MISKONSEPSI SISWA PADA MATERI GETARAN DAN GELOMBANG KELAS VIII DI MTSN RUKOH

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Moni Mutia Liza - Personal Name

Abstrak/Catatan

Kata Kunci : Konsep, Miskonsepsi, Tes diagnostik Penelitian yang berjudul “Identifikasi Miskonsepsi Siswa pada Materi Getaran dan Gelombang Kelas VIII di MTsN Rukoh” ini mengangkat masalah bagaimanakah miskonsepsi yang dialami siswa di MTsN Rukoh Banda Aceh pada konsep getaran dan gelombang. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi miskonsepsi pada siswa di MTSN Rukoh kelas VIII pada konsep getaran dan gelombang. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas VIII MTsN Rukoh Banda Aceh tahun pelajaran 2016/2017 yang berjumlah 120 siswa dan ditetapkan sample 28 orang yaitu kelas VIIIA. Penentuan sample dilakukan secara purposive sampling. Metode yang digunakan adalah metode diskriptif kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik tes diagnostik yang dilengkapi dengan CRI (Certainly of Response Index) dan wawancara. Pengolahan data menggunakan statistik sederhana dalam bentuk perhitungan persentase. Hasil analisis data menunjukkan bahwa rata-rata tingkat Lucky Guess (LG) sebanyak 11.24 %, Tahu Konsep (TK) sebanyak 26.75%, Tidak Tahu Konsep (TTK) sebanyak 25.17% dan Miskonsepsi (M) sebanyak 32.67%. Berdasarkan hasil identifikasi miskonsepsi tertinggi yang dialami siswa terletak pada soal mengenai materi amplitudo. Siswa beranggapan bahwa amplitudo adalah simpangan suatu benda dari titik kesetimbangannya. Namun pada hakikatnya amplitudo terjadi ketika sebuah benda (bandul ) diberikan gaya kepadanya sehingga berbentuk simpangan terjauh yang dilewati benda dari titik kesetimbangannya. Tingginya persentase siswa yang mengalami miskonsepsi dan siswa yang kurang pengetahuan ini menunjukkan tingkat pemahaman konsep siswa pada materi getaran dan gelombang di MTsN Rukoh Banda Aceh masih rendah. Diharapkan kepada guru agar dapat melakukan analisis konsepsi awal siswa agar miskonsepsi dapat diatasi.

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

PROFIL AKTIVITAS BELAJAR SISWA KELAS VIII-3 PADA PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISIONS (STAD) MATERI GETARAN DAN GELOMBANG DI MTSN RUKOH BANDA ACEH (IRFANDI RAHMAT, 2016)

PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN KONSEP UNTUK MENGATASI MISKONSEPSI SISWA PADA MATERI ALAT-ALAT OPTIK DI MTSN 2 ACEH BESAR (Dewi Lestari, 2019)

KEMAMPUAN SISWA KELAS VIII MTSN RUKOH DALAM MENULIS PARAGRAF DEDUKTIF DAN INDUKTIF (Jumiati, 2016)

PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA MELALUI PENERAPAN PENDEKATAN SAINTIFIK (SCIENTIFIC) PADA MATERI FUNGSI DI KELAS VIII MTSN RUKOH (Sri Aulia, 2015)

PENGARUH KEMAMPUAN AWAL DAN MOTIVASI TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA DI KELAS VIII MTSN RUKOH BANDA ACEH TAHUN PELAJARAN 2021/2013 (DEVI AGUSTINA, 2014)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy