//

PENGARUH PROPORSI AMPAS BUBUK KOPI DAN LAMA FERMENTASI TERHADAP MUTU BOKASI

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Rizal Fahmi - Personal Name

Abstrak/Catatan

Pengaruh Proporsi Ampas Bubuk Kopi dan Lama Fermentasi Terhadap Mutu Bokasi Effect of Dregs Powder Coffee Proportion and Fermented Time to the Quality of Bokasi Rizal Fahmi, Irfan2, Murna Muzaifa2 1Mahasiswa Fakultas Pertanian Unsyiah – Banda Aceh 2Staf Pengajar Jurusan Teknologi Hasil Pertanian Unsyiah, Banda Aceh ABSTRAK Ampas bubuk kopi dapat dimanfaatkan dalam pembuatan bokasi untuk mengurangi penggunaan pupuk kimia oleh petani. Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari pengaruh proporsi ampas bubuk kopi dan lama fermentasi terhadap mutu bokasi yang dihasilkan. Karena kandungan ampas bubuk kopi yang bersifat asam, maka perlu ditambahkan tepung tulang ikan sebagai penetral. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan pola faktorial yang terdiri atas 2 faktor. Faktor I adalah proporsi ampas bubuk kopi terdiri dari empat taraf yaitu: A1: 0%, A2 : 10%, A3: 20%, A4: 30%. Faktor II adalah lama fermentasi yang terdiri dari tiga taraf yaitu F1 = 0 hari, F2 = 10 hari, dan F3 = 20 hari. Analisis yang dilakukan terhadap bokasi yang dihasilkan meliputi: total mikroorganisme (TPC), pH, unsur C, unsur N, rasio C/N, temperatur, kadar air, organoleptik (tekstur, bau dan warna), dan uji tanaman. Proporsi ampas bubuk kopi (A) berpengaruh nyata terhadap nilai pH bokasi, unsur C, Unsur N dan tinggi tanaman. Lama Fermentasi (F) berpengaruh nyata terhadap penilaian organoleptik tekstur, aroma, warna dan tinggi tanaman. Semakin lama waktu fermentasi maka cenderung terjadi kenaikan kesukaan terhadap tekstur, aroma, warna dan semakin meningkat tinggi tanamannya. Interaksi antara proporsi ampas bubuk kopi dan lama fermentasi (AF) yang digunakan pada pembuatan bokasi berpengaruh sangat nyata terhadap pH bokasi, rasio C/N dan uji tanaman. Pada perlakuan A3F3 (A3 = 20% proporsi ampas bubuk kopi dan F3 = 20 hari waktu fermentasi) diperoleh bokasi dengan tinggi tanaman yang terbaik. Kata Kunci: Bokasi, Ampas Bubuk Kopi, Fermentasi

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

PENGARUH PROPORSI AMPAS BUBUK KOPI DAN TEPUNG TULANG IKAN TERHADAP MUTU BOKASI (Remmy Lazuardi Putra, 2014)

PENGARUH PENAMBAHAN LIMBAH PULP KOPI DAN LAMA FERMENTASI TERHADAP MUTU BOKASI (Donny Heansyah Putra, 2017)

PENGARUH PENGGUNAAN KOMPOS LIMBAH KOPI DAN PUPUK NPK TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN BAWANG DAYAK (ELEUTHERINE PALMIFOLIA MERR) (Elwanda Farisz Ammar, 2020)

KAJIAN PEMANFAATAN LIMBAH KERTAS PERCETAKAN UNTUK PEMBUATAN BOKASI (M ODIT WERDANA, 2020)

PENGARUH PROPORSI AMPAS TAHU DAN PENAMBAHAN TEPUNG BATU KAPUR DALAM PEMBUATAN BOKASI (Mirza Alfisyahrin, 2016)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy