//

PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA PADA SUB TEMA SELALURNBERHEMAT ENERGI MELALUI METODE DEMONSTRASI DIRNKELAS IV SD NEGERI 1 BEUREUNUEN

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang BUSRA - Personal Name
SubjectEDUCATIONAL MEDIA
TEACHING METHODS
Bahasa Indonesia
Fakultas Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Tahun Terbit 2014

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Kata kunci : demonstrasi, selalu berhemat energi Penelitian yang berjudul “Peningkatan Hasil Belajar Siswa pada Sub Tema Selalu Berhemat Energi Melalui Metode Demonstrasi di Kelas IV SD Negeri 1 Beureunuen”. Rumusan masalah penelitian adalah bagaimanakah aktivitas guru dan aktivitas siswa pada proses pembelajaran dengan menggunakan metode demontrasi pada sub tema selalu berhemat energi dan apakah dengan menggunakan metode demontrasi dapat meningkatkan hasil belajar pada sub tema selalu berhemat energi di kelas IV SD Negeri 1 Beureunuen Tujuan penelitian ini untuk mengetahui aktivitas guru dan aktivitas siswa pada proses pembelajaran dengan menggunakan metode demontrasi pada sub tema selalu berhemat energi dan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar siswa melalui penggunaan metode demonstrasi pada sub tema selalu berhemat energi di kelas IV SD Negeri 1 Beureunuen. Subjek penelitian adalah seluruh siswa kelas IV yang berjumlah 33 siswa yang terdiri dari 15 laki-laki dan 18 perempuan. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi dan tes. Teknik analisis data menggunakan rumus rata-rata dan persentase. Berdasarkan hasil penelitian pada aktivitas guru siklus I memperoleh rata-rata sebesar 2,64 dengan kategori cukup, siklus II memperoleh rata-rata sebesar 3,21 dengan kategori cukup, dan siklus III memperoleh rata-rata sebesar 3,64 dengan kategori baik. Pada aktivitas siswa siklus I memperoleh rata-rata sebesar 2,66 dengan kategori cukup, siklus II memperoleh rata-rata sebesar 3,22 dengan kategori cukup, dan siklus III memperoleh rata-rata sebesar 3,66 dengan kategori baik. Hasil belajar siswa siklus I memperoleh rata-rata sebesar 61,06 mencapai ketuntasan belajar sebesar 36,36%, Hasil belajar siswa siklus II memperoleh rata-rata sebesar 65,00 mencapai ketuntasan belajar sebesar 51,52%, dan Hasil belajar siswa siklus III memperoleh rata-rata sebesar 70,45 mencapai ketuntasan belajar sebesar 81,82%. Dapat disimpulkan penggunaan metode demonstrasi dapat meningkatkan aktivitas guru dan aktivitas siswa serta meningkatkan hasil belajar siswa pada sub tema selalu berhemat energi di kelas IV SD Negeri 1 Beureunuen.

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

PENERAPAN METODE DEMONSTRASI PADA MATERI ENERGI PANAS DAN BUNYI UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS IV DI SD NEGERI LAMBUNOT JAYA ACEH BESAR (Susilawati, 2013)

UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR FISIKA DENGAN MENGGUNAKAN METODE DEMONSTRASI PADA SISWA KELAS VII DI SMP NEGERI 2 SAKTI (Nuraini Cut Ali, 2014)

PENGARUH PENGGUNAAN METODE DEMONSTRASI TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI GAYA DI KELAS IV SD NEGERI 62 BANDA ACEH (NURUL AMELIA ADHA, 2013)

PENERAPAN MODEL CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) BERBASIS MEDIA LOKAL UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR SISWA PADA KONSEP BUNYI DI SMP NEGERI 1 DARUSSALAM (WAHYUNI, 2013)

PERBEDAAN HASIL BELAJAR SISWA MENGGUNAKAN METODE EKSPERIMEN DENGAN METODE DEMONSTRASI PADA MATERI SIFAT-SIFAT CAHAYA DI KELAS V SD NEGERI 5 BANDA ACEH (karmila, 2014)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy