//

MEKANISME KOPING PADA USIA REMAJA AKHIR DALAM MENGHADAPI KONDISI SOCIAL DISTANCING DI BANDA ACEH

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Nisa Habib - Personal Name

Abstrak/Catatan

Sejak awal Maret 2020, pandemi COVID-19 menyebar di Indonesia yang menimbulkan banyaknya kasus pasien positif dan angka kematian yang terus mengalami peningkatan. Untuk menghentikan penyebaran COVID-19, pemerintah menerapkan social distancing yang mengharuskan masyarakat termasuk remaja untuk mengerjakan segalanya di rumah, membatasi diri, serta tidak berada dalam suatu keramaian. Hal ini membuat remaja stress dengan keadaan baru dan berdampak juga pada perkembangan remaja yang menjadi tidak maksimal. Upaya yang dilakukan remaja agar dapat melewati permasalahan disebut dengan mekanisme koping. Mekanisme koping terbagi dua yaitu adaptif dan maladaptif. Mekanisme koping Adaptif dapat memperkuat kesehatan fisik dan psikologis remaja, sedangkan mekanisme koping yang maladaptif akan berdampak buruk untuk kesehatan remaja. Tujuan penelitian ini yaitu mengidentifikasi mekanisme koping pada usia remaja akhir dalam menghadapi kondisi social distancing di Banda Aceh. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif dengan menggunakan metode pendekatan cross sectional study. Populasi penenlitian ini merupakan remaja usia akhir umur 18 dan 19 tahun berdomisili di Banda Aceh. Teknik pengambilan sampel adalah non probability sampling menggunakan teknik snowball sampling dengan metode purposive sampling sebanyak 270 remaja usia akhir di Banda Aceh. Data dianalisa menggunakan analisa univariat dalam bentuk distribusi frekuensi dan persentase dari tiap variabel. Hasil penelitian didapatkan remaja usia akhir memiliki mekanisme koping yang adaptif sebanyak 153 responden (56,67%), sedangkan remaja akhir yang memiliki mekanisme koping maladaptif sebanyak 117 responden (43,33%). Diharapkan kepada perawat kesehatan jiwa dan komunitas agar dapat memberikan penyuluhan kesehatan mental dan sosial yang sesuai untuk membangun mekanisme koping adaptif pada remaja usia akhir sehingga keadaan remaja seimbang.

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

HUBUNGAN KARAKTERISTIK PASIEN PENYAKIT GINJAL KRONIK YANG MENJALANI HEMODIALISIS DENGAN MEKANISME KOPING DI DR.ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH (BEBBY BALQIS, 2017)

HUBUNGAN MEKANISME KOPING DENGAN KUALITAS HIDUP PADA PASIEN GANGGREN DIABETIK DI POLIKLINIK ENDOKRIN RUMAH SAKIT UMUM DAERAH DR. ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH TAHUN 2013 (Yurike, S. Kep, 2014)

GAYA KOPING PADA PASIEN YANG MENJALANI HEHODIALISIS DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH DR. ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH TAHUN 2014 (Rina Sartika, 2014)

KORELASI JENIS STRATEGI KOPING DENGAN TINGKAT STRES PADA MAHASISWA UNIVERSITAS SYIAH KUALA (NADHILA, 2020)

HUBUNGAN STRATEGI MEKANISME KOPING DENGAN KUALITAS RNHIDUP PASIEN KANKER YANG MENJALANI KEMOTERAPI RNDI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH DR. ZAINOEL ABIDIN RNBANDA ACEH (Cut Rezeky Anggraini, 2015)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy