//

FAKTOR-FAKTOR KEMENANGAN PARTAI ACEH PADA PEMILU LEGISLATIF TAHUN 2009 DI KABUPATEN SIMEULUE

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Nofriadi - Personal Name

Abstrak/Catatan

Kabupaten Simeulue dikenal sebagai Daerah bebas konflik (Area Putih), karena selain jauh dari Ibu Kota Propinsi juga jauh dari Kabupaten/Kota lainnya yang ada di Propinsi Aceh, maka, Kabupaten ini pada masa konflik pihak dari Gerakan Aceh Merdeka (GAM) susah untuk memasuki daerah tersebut. Dari fakta di atas jelas menunjukan Gerakan Aceh Merdeka (GAM) tidak bisa masuk untuk mengembangkan pengaruhnya karena sulit diterima masyarakat Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana Faktor-faktor kemenangan Partai Aceh pada Pemilu Legislatif Tahun 2009 di Kabupaten Simeulue. Penelitian ini menggunakan bentuk penelitian deskriftif kuantitatif, yaitu dengan menggunakan metode wawancara dan studi pustaka untuk mengeksplorasi tentang bagaimana faktor kemenangan Partai Aceb pada masa Pemilihan Umum Legislatif Tabun 2009 di Kabupaten Simeulue. Model penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah diskritif kuantitatif. Maka dengan demikian peneliti menggunakan "metodologi kuantitatif sebagai prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriftif kuantitatif berupa jawaban• jawaban yang telah diwawancara dari responden dan informan sebagai perilalru yang diamati. Pada Pemilihan Umum Legislatif tahun 2009 di Kabupaten Simeulue, Partai Aceh dapat memenangkan pemilu dengan perolehan 4.353 suara dan mendapat perolehan kursi di Dewan Perwak:ilan Rakyat Kabupaten (DPRK) sebanyak 2 kursi. Ada beberapa faktor kemenangan Partai Aceh pada Pemilu Legislatif tahun 2009 Kabupaten Simeulue yaitu : adanya strategi politik, mesin politik, kampanye Akbar,dan figur Caleg serta Petinggi Partai Aceb Mengharapkan kepada Partai Politik khususnya Partai Aceh untuk merubah sikapnya untuk lebih memberi perhatian kepada masyarakat yang telah memilihnya pada Pemilihan Umum Legislatif Tahun 2009. Kata Kunci : Partai Aceh, Pemilu Legislatif, dan K.abupaten Simeulue.

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

PERAN PARTAI GOLONGAN KARYA DALAM MENYUKS ESKAN PEMILU LEGISLATIF 2009 DI KABUPATEN SIMEULUE (Ardin Aktalonanda, 2020)

STRATEGI KEMENANGAN PARTAI ACEH PADA PEMILU LEGISLATIF TAHUN 2014 DI KABUPATEN SIMEULUE (Dafril Efendi, 2017)

KEMENANGAN PARTAI ACEH PADA PEMILU LEGISLATIF 2009 (SUATU PENELITIAN DI KABUPATEN ACEH SELATAN) (Mukhrijal, 2020)

KEMENANGAN PARTAI GOLKAR PADA PEMILU LEGISLATIF TAHUN 2014 DI KABUPATEN GAYO LUES (SAHAR, 2016)

STRATEGI PEMENANGAN PARTAI DEMOKRASI INDONESIA PERJUANGAN (PDI-P) DI KABUPATEN BENER MERIAH (STUDI PADA PEMILU LEGISLATIF TAHUN 2014) (Raudhi, 2017)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy