//

PENERAPAN MODEL AUDITORY-INTELLECTUALLY-REPETITION PADA MATERI REDOKS UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR DI KELAS X SMAN 1 KRUENG BARONA JAYA

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang MAYA PARAMITHA MIRDA - Personal Name

Abstrak/Catatan

Peserta didik memiliki tingkat pengetahuan berbeda yang dapat mempengaruhi hasil belajar. Penerapan model pembelajaran di dalam kelas juga dapat mempengaruhi hasil belajar peserta didik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh penerapan model pembelajaran Auditory Intellectually Repetition (AIR) pada materi redoks di kelas X SMAN 1 Krueng Barona Jaya. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif dan pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kualitatif. Penelitian ini berfokus pada beberapa aspek yaitu hasil belajar, aktivitas, dan tanggapan peserta didik. Subjek pada penelitian ini adalah peserta didik di kelas X-MIA 1 SMAN 1 Krueng Barona Jaya. Alat pengumpulan data yang digunakan adalah lembar observasi aktivitas peserta didik, soal evaluasi, dan lembar angket tanggapan peserta didik. Data dikumpulkan dengan menggunakan ketiga alat tersebut kemudian dilihat persentase hasilnya. Hasil analisis terhadapketuntasan belajar diperoleh sebanyak 80% peserta didik tuntas dan 20% peserta didik tidak tuntas. Hasil observasi aktivitas peserta didik terlihat berkembang dari pertemuan pertama yaitu 92,11% menjadi 93,75% pada pertemuan kedua, sedangkan untuk hasil tanggapan peserta didik diperoleh persentase rata-rata sebesar 85,56%. Ini menunjukkan bahwa penerapan model AIR mendapat respon positif dari peserta didik dan efektif digunakan pada materi redoks. Meskipun model AIR efektif digunakan untuk membelajarkan materi redoks, tetapi perlu dilakukan penelitian lanjutan berupa penerapan model AIR dengan latar belakang penelitian berbeda dan pada materi kimia berbeda. Penelitian lanjutan ini diperlukan agar diperoleh kesimpulan yang bersifat menyeluruh serta umum terhadap penerapan model AIR. Kata kunci:Auditory Intellectually Repetition (AIR), Hasil Belajar, Aktivitas Peserta Didik, Tanggapan Peserta Didik

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN AUDITORY INTELLECTUALLY REPETITION (AIR) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI SISTEM TRANSPORTASI MAKHLUK HIDUP DI SMPN 1 SUKAMAKMUR ACEH BESAR (Juliana, 2017)

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN AUDITORY INTELLECTUALLY REPETITION (AIR) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATERI TEKANAN SISWA KELAS VIII-10 MTSN 1 BANDA ACEH (Hayatul Husna, 2017)

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN THINK TALK WRITE (TW) PADA MATERI HUKUM-HUKUM DASAR KIMIA DI KELAS X SMAN 1 KRUENG BARONA JAYA (Fanilawati, 2016)

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN AUDITORY INTELLECTUALY REPETITION (AIR) TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA MATA PELAJARAN SEJARAH KELAS XI SMA NEGERI 9 ACEH BARAT DAYA (Hardani, 2019)

PENERAPAN MODEL AUDITORY INTELLECTUALLY REPETITION (AIR) PADA MATERI SEGIEMPAT DI KELAS VII MTSN MODEL BANDA ACEH TAHUN 2016/2017 (Putri Sholehana, 2017)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy