//

GAMBARAN FAKTOR PREDISPOSISI PADA PENDERITA SKIZOFRENIA DI POLIKLINIK RAWAT JALAN BADAN LAYANAN UMUM DAERAH RUMAH SAKIT JIWA ACEH TAHUN 2014

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang wildan sirna - Personal Name
SubjectSCHIZOPHRENIA - MEDICINE
Bahasa Indonesia
Fakultas Fakultas Keperawatan
Tahun Terbit 2014

Abstrak/Catatan

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN UNIVERSITAS SYIAH KUALA FAKULTAS KEPERAWATAN SKRIPSI 25 Juni 2014 xiv + vi bab + 54 halaman + 7 tabel + 1 skema + 17 lampiran WILDAN SIRNA 1007101020093 GAMBARAN FAKTOR PREDISPOSISI PADA PENDERITA SKIZOFRENIA DI POLIKLINIK RAWAT JALAN BADAN LAYANAN UMUM DAERAH RUMAH SAKIT JIWA ACEH TAHUN 2014 ABSTRAK Faktor predisposisi merupakan faktor penyebab terjadinya skizofrenia. Ketika seseorang menderita skizofrenia maka setiap aspek dalam kehidupannya akan terganggu meliputi aspek biologi, psikologi, sosiokultural dan lingkungan. Di Indonesia, Provinsi Aceh berada pada urutan tertinggi untuk kasus skizofrenia. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor predisposisi pada penderita skizofrenia di Poliklinik Rawat Jalan Badan Layanan Umum Daerah Rumah Sakit Jiwa Aceh tahun 2014. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif eksploratif, teknik pengambilan sampel purposive sampling dengan jumlah sampel 102 orang. Penelitian dilakukan di Poliklinik Rawat Jalan Badan Layanan Umum Daerah Rumah Sakit Jiwa Aceh pada tanggal 12-28 Mei 2014 menggunakan kuesioner yang terdiri dari 18 item pertanyaan dengan metode wawancara terpimpin. Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor predisposisi pada penderita skizofrenia adalah faktor biologi yang disebabkan oleh gangguan neurotransmiter sebanyak 42 orang (41,2%), faktor psikologi yang disebabkan oleh trauma sebanyak 73 orang (71,6%), dan faktor sosiokultural lingkungan yang disebabkan oleh diintimidasi di sekolah/lingkungan sosial dan sulit mendapatkan pekerjaan sebanyak 24 orang (23,5%). Rekomendasi ditujukan kepada perawat Community Mental Health Nursing (CMHN) di puskesmas diharapkan dapat memberikan penyuluhan bagi masyarakat agar para orang tua mampu menciptakan keluarga yang harmonis, hangat, dan stabil. Bagi mereka yang baru memperlihatkan tanda-tanda awal dari skizofrenia dapat dicegah dengan memberikan obat antipsikotik dan senantiasa memelihara suasana keluarga yang kondusif. Kata kunci : skizofrenia, faktor predisposisi Daftar bacaan : 21 buku + 6 jurnal + 5 sumber internet + 2 tesis (2001-2014)

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

HUBUNGAN DERAJAT TILIKAN DENGAN KEPATUHAN MINUM OBAT PADA PENDERITA SKIZOFRENIA DI POLIKLINIK RAWAT JALAN RUMAH SAKIT JIWA ACEH 2017 (Abdul Hadi, 2017)

HUBUNGAN DUKUNGAN KELUARGA DENGAN MOTIVASIRNBEROBAT ULANG PASIEN SKIZOFRENIA DIRNPOLIKLINIK RAWAT JALAN BLUDRNRUMAH SAKIT JIWARNPEMERINTAH ACEHRNTAHUN 2013RNSKRIPSIRNDIAJUKAN SEBAGAI SALAH SATU SYARAT UNTUKRNMEMPEROLEH GELAR SARJANA KEPERAWATANRNOLEH:RNCUT LIA RAHMAWATY DJAUHARIRNNIM.0907101020065RNPROGRAM STUDI ILMU KEPERAWATANRNFAKULTAS KEDOKTERANRNUNIVERSITAS SYIAH KUALARNBANDA ACEHRN2013 (CUT LIA RAHMAWATY DJAUHARI, 2014)

LAMA HARI RAWATAN PADA PASIEN DENGANRNHALUSINASI DI RUANG INTERMEDIATERNBADAN LAYANAN UMUM DAERAHRNRUMAH SAKIT JIWA ACEH (HAYATON RAHMAH, 2015)

FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN MOTIVASI PASIEN SKIZOFRENIA DALAM MELAKUKAN KONTROL ULANG DI POLIKLINIK RAWAT JALAN RUMAH SAKIT JIWA ACEH TAHUN 2015 (hera marlina, 2015)

PENGGUNAAN MODEL VARIMA UNTUK MENGESTIMASI JUMLAH PASIEN SKIZOFRENIA PARANOID, GANGGUAN PSIKOTIK DAN SKIZOFRENIA TAK TERINCI (STUDI KASUS RUMAH SAKIT JIWA ACEH) (NUR ISMI, 2019)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy