//

PREVALENSI PENYAKIT PARASITIK INTERNAL PADA KUCING YANG DIRAWAT DI RUMAH SAKIT HEWAN PENDIDIKAN PROF. DR. NOERJANTO

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang M FAISAL NUGRAHA SRG - Personal Name

Abstrak/Catatan

Penelitian ini bertujuan untuk mengetetahui prevalensi penyakit parasit internal yang dirawat di Rumah Sakit Hewan Pendidikan Prof. Dr. Noerjanto. Sampel yang digunakan adalah data riwayat pada kucing lokal dan kucing ras yang terinfeksi penyakit parasit internal yang dirawat di Rumah Sakit Hewan Pendidikan Prof. Dr. Noerjanto. Penelitian ini menggunakan metode survei prevalensi. Data yang diperoleh dianalisis secara observasional deskriptif dan ditampilkan dalam bentuk tabel. Hasil penelitian menunjukkan infeksi helminthiasis pada kucing lokal (57%) dan pada kucing ras (56%). Sedangkan kucing yang terinfeksi koksidiosis lebih tinggi prevalensi pada kucing lokal (57%) dibandingkan kucing ras (11%). Selanjutnya kucing yang terinfeksi ancylostomiasis pada kucing lokal tidak ada dibandingkan kucing ras (33%). Rasio kemungkinan kasus penyakit helminthiasis nilai RK sebesar 1,07 dan koksidiosis nilai RK sebesar 10,7 lebih rentan terinfeksi pada kucing lokal, sedangkan pada penyakit anclyostomiasis tidak ada kemungkinan terjadi infeksi pada kucing lokal maupun kucing ras. Kesimpulan penelitian ini adalah penyakit parasitik internal pada kucing yang dirawat di Rumah Sakit Pendidikan Prof. Dr. Noerjanto adalah Helminthiasis, Koksidiosis, dan Ancylostomiasis. Angka prevelensi penyakit parasitik internal pada kucing yang dirawat di Rumah Sakit Hewan Pendidikan Prof. Dr. Noerjanto > 10 %.

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

PREVALENSI PENYAKIT BERDASARKAN SPESIES PADA KUCING YANG DIRAWAT DI RUMAH SAKIT HEWAN PENDIDIKAN (RSHP) PROF. DR. NOERJANTO (Andi Faisal Pangabean, 2019)

PREVALENSI DAN EVALUASI KLINIS KASUS SKABIOSIS PADA KUCING DI RUMAH SAKIT HEWAN PENDIDIKAN (RSHP) PROF DR NOERJANTO FAKULTAS KEDOKTERAN HEWAN UNIVERSITAS SYIAH KUALA (MUHAMMAD IRFAN FAHLEVI, 2020)

SURVEI PENGETAHUAN DAN SIKAP PEMILIK DALAM PENGENDALIAN REPRODUKSI KUCING PELIHARAAN (ANADIA FADHILLA, 2019)

DIAGNOSIS TOXOPLASMA GONDII PADA KUCING LIAR DI BANDA ACEH (M FADLI, 2019)

PENANGANAN FELINE CHLAMYDIOSIS PADA KUCING DI RUMAH SAKIT HEWAN DINAS PETERNAKAN DAN KESEHATAN HEWAN PROVINSI SUMATERA BARAT (SARAH INDRA PARAMITHA, 2019)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy