//

GAMBARAN TINGKAT KEPUASAN PASIEN SETELAH MELAKUKAN PERAWATAN ORTODONTI CEKAT PADA DOKTER GIGI UMUM DAN DOKTER GIGI SPESIALIS ORTODONTI.

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Zuhrina Setia - Personal Name
SubjectORTHODONTICS-DENTISTRY
Bahasa Indonesia
Fakultas Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Syiah Kuala
Tahun Terbit 2014

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Nama : Zuhrina Setia Program Studi : Pendidikan Dokter Gigi Judul : Gambaran Tingkat Kepuasan Pasien Setelah Melakukan Perawatan Ortodonti Cekat pada Dokter Gigi Umum dan Dokter Gigi Spesialis Ortodonti. Kepuasan pasien ialah suatu tingkat perasaan pasien yang timbul sebagai akibat dari kinerja pelayanan kesehatan yang diperolehnya setelah pasien membandingkan dengan apa yang diharapkannya. Tujuan dari perawatan ortodonti adalah untuk menciptakan keseimbangan antara hubungan oklusal gigi geligi, estetika wajah serta stabilitas hasil perawatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran tingkat kepuasan pasien setelah melakukan perawatan ortodonti cekat pada dokter gigi umum dan dokter gigi spesialis ortodonti pada mahasiswa Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Syiah Kuala Banda Aceh. Jenis penelitian ini merupakan penelitian deskriptif. Subjek penelitian ini adalah 40 orang mahasiswa Fakultas Kedokteran Gigi yang telah selesai melakukan perawatan ortodonti cekat pada dokter gigi umum dan dokter gigi spesialis ortodonti yang ditentukan dengan metode purposive sampling. Pengumpulan data dengan menggunakan kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil perawatan ortodonti cekat pada dokter gigi spesialis ortodonti 20% responden sangat puas, 75% responden puas dan 5% responden tidak puas. Perawatan ortodonti cekat pada dokter gigi umum 50% responden puas dan 50% responden tidak puas. Kata Kunci: Kepuasan pasien, ortodonti cekat. ABSTRACT Name : Zuhrina Setia Program Study : Dentistry Title : Preview level of patient satisfaction after perform fixed orthodontic treatment at the orthodontists and general dentists. Patient satisfaction is a patients level of feelings that arise as a result of health service performance is obtained after comparing it with what patients expect. The goals of orthodontic treatment is to create a balance between dental occlusal relationships, facial aesthetics as well as the stability of the treatment results. The study aims to determine preview level of patient satisfaction after perform fixed orthodontic treatment at the orthodontists and general dentists at students of the Faculty of dentistry at the Syiah Kuala University in Banda Aceh. The study was an descriptive research. The subjects of this study was 40 students of dentistry in Syiah Kuala University who finished fixed orthodontic treatment at the orthodontists and general dentists with determined by sampling purposive method. The data collecting by using questionnaires. The results showed that the results of fixed orthodontic treatment on orthodontist 20% of respondents were very satisfied, 75% of respondents were satisfied and 5% of respondents were not satisfied. The fixed orthodontic treatment on general dentists 50% of respondents were satisfied and 50% of respondents were not satisfied. Key Words: Patient satisfaction, fixed orthodontic appliance.

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

GAMBARAN ORAL HYGIENE BERDASARKAN OPI (ORTHO PLAQUE INDEX) PADA REMAJA (15-17 TAHUN)PEMAKAI ORTODONTI CEKAT (OPERATOR PEMASANGAN ORTODONTI CEKAT DILAKUKAN OLEH DOKTER GIGI SPESIALIS ORTODONTI, DOKTER GIGI UMUM DAN BUKAN DOKTER GIGI (Tria Rahmi Munzirah, 2014)

HUBUNGAN SOSIAL EKONOMI DENGAN PEMILIHAN TEMPAT PERAWATAN ORTODONTI CEKAT PADA PENDUDUK KOTAMADYA BANDA ACEH (LYA BACHTIAR, 2015)

TINGKAT PENGETAHUAN PERAWATAN ORTODONTI CEKAT PADA REMAJA YANG MENGGUNAKAN RNORTODONTI CEKAT DI BANDA ACEHRN(STUDI PADA 5 SMA UNGGULAN) (ASYIFA FAUZIAH, 2015)

KEBUTUHAN PERAWATAN ORTODONTI PADA REMAJA USIA 15-17 TAHUN MENGGUNAKAN INDIKATOR RNKEBUTUHAN PERAWATAN ORTODONTI (IKPO)RN(STUDI PADA 18 SMAN KOTA BANDA ACEH) (Nora Fitri Day Z.A, 2014)

PERBANDINGAN LAJU ALIRAN SALIVA PADA PASIEN DENGAN DAN TANPA PIRANTI ORTODONTI CEKAT PADA MAHASISWA FKG UNSYIAH (Syah Fitri Sari Nasution, 2017)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy