//

ANALISIS KINERJA BUNDARAN SIMPANG TUGU PENA KOTA BANDA ACEH

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Munir - Personal Name

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Bundaran Simpang Tugu Pena merupakan salah satu bundaran simpang tiga tak bersinyal yang memiliki peran penting di Kota Banda Aceh. Bundaran ini terdiri dari tiga lengan dimana sebelah Utara dengan Jalan Malahayati (arah ke pelabuhan Malahayati), sebelah Timur dengan Jalan T. Nyak Arief (arah ke Darussalam dan arah ke pusat kota). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis kinerja bundaran berdasarkan derajat kejenuh (DS), kapasitas (C), besar tundaan (DT) dan peluang antrian (QP). Metode yang digunakan pada penelitian ini dengan Manual Kapasitas Jalan Indonesia (MKJI 1997). Survei volume lalu-lintas dilakukan pada hari Rabu 21 Agustus 2019 dan hari Sabtu 13 Juli 2019. Pelaksanaan Survei dilakukan pada jam puncak pagi pukul 07.00-09.00 WIB, siang pukul 11.30-13.30 WIB dan sore pukul 16.30-18.30 WIB. Hasil pengolahan data hari Rabu, kapasitas bagian jalinan AB (dari arah pelabuhan Malahayati ke Darussalam) sebesar 4124 smp/jam, jalinan BC (dari arah Darussalam ke pusat Kota) sebesar 3857 smp/jam dan jalinan AC (dari arah Kota ke Pelabuhan Malahayati) sebesar 3857 smp/jam. Derajat kejenuhan pada jalinan AB sebesar 0,551, BC sebesar 0,458 dan AC sebesar 0,462, pada kondisi eksisting sebesar 0,551 terjadi pada jalinan AB, peluang antrian jalinan AB 6,3%-14,1%, jalinan BC 5,2%-13,6% dan jalinan AC 5,9%-14,0%, dan tundaan bundaran rata-rata 6,330 det/smp. Kapasitas bagian jalinan pada hari Sabtu AB sebesar 4097 smp/jam, jalinan BC 4305 smp/jam dan jalinan AC sebesar 3770 smp/jam, derajat kejenuhan pada jalinan AB sebesar 0,340, BC sebesar 0,364 dan AC sebesar 0,620. Peluang antrian jalinan AB 4,0%-7,9%, jalinan BC 4,0%-8,0% dan jalinan AC 9,0%-20,0%, dan tundaan bundaran rata-rata 6,087 det/smp. Derajat kejenuhan yang dihasilkan pada hari Rabu dan Sabtu lebih kecil dari 0,75 (syarat MKJI) untuk saat ini belum diperlukan tindakan perbaikan. Kata kunci : Kinerja Bundara, Tugu Pena, Kota Banda Aceh.

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

ANALISIS KINERJA SIMPANG TAK-BERSINYAL DAN BUNDARAN MENGGUNAKAN ARUS IDEAL (MUHAMMAD AZKIA AGUSSA, 2016)

ANALISIS KINERJA BUNDARAN (ROUNDABOUT) BANDA ACEH (STUDI KASUS SIMPANG TIGA ULEE LHEUE) (Nurhanisah, 2018)

ANALISIS BIAYA OPERASIONAL KENDARAAN (BOK) DAN NILAI WAKTU PERJALANAN DI RUAS JALAN SIMPANG LAMREUNG – DARUSSALAM (FARHAN ANWAR FUADI, 2014)

PERENCANAAN SIMPANG BERLENGAN EMPAT DENGAN BUNDARAN PADA SIMPANG NEUSU KOTA BANDA ACEH (Iswanda, 2014)

OPTIMALISASI GEOMETRIK DAERAH JALINAN BUNDARAN (ROUNDABOUT) SIMPANG TUJUH ULEE KARENG DENGAN PENDEKATAN METODE SIMULASI VISSIM 6.00-02 (DEFRY BASRIN, 2017)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy