//

STRATEGI POLITIK AMINULLAH USMAN DAN ZAINAL ARIFIN PADA PILKADA KOTA BANDA ACEH TAHUN 2017

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Fanni Alfian - Personal Name

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Pilkada Kota Banda Aceh tahun 2017 memunculkan dua pasangan calon yaitu Illiza Sa’aduddin Djamal- Farid Nyak Umar sebagai calon petahana dan Aminullah Usman-Zainal Arifin. Pada tahun 2012 Aminullah Usman juga pernah mencalonkan diri sebagai walikota Banda Aceh namun hanya berada di posisi ke dua di bawah pemenang pada saat itu yaitu pasangan Mawardi Nurdin-Illiza Sa’aduddin Djamal, untuk pilkada 2017 Aminullah Usman-Zainal di usung oleh partai Nasdem, PAN, GOLKAR, GERINDRA, PKB dan PBB. Strategi politik Aminullah Usman dan Zainal Arifin pada pilkada kota Banda Aceh tahun 2017. Permasalahan yang diangkat dari penelitian adalah bagaimana strategi pemenangan pasangan Aminullah Usman dan Zainal Arifin sebagai Walikota dan Wakil Walikota Banda Aceh pada Pilkada 2017. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui strategi dan faktor-faktor kemenangan Aminullah Usman dan Zainal Arifin pada pilkada tahun 2017 di kota Banda Aceh. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan kualitatif, pengumpulan data diperoleh dengan dua cara yaitu data primer dan data sekunder. Data primer adalah data yang langsung diperoleh dari sumber data pertama di lokasi penelitian atau objek penelitian sedangkan data sekunder adalah data yang diperoleh dari sumber kedua atau sumber sekunder dari data yang kita butuhkan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada dua strategi yang digunakan Aminullah Usman dan Zainal Arifin pada pilkada kota Banda Aceh tahun 2017, pertama strategi politik merupakan strategi atau teknik yang digunakan untuk mewujudkan suatu cita-cita politik seperti menyatukan tim sukses yang solid dan handal. Dan strategi yang kedua yaitu marketing politik adalah penerapan konsep dan metode marketing ke dalam dunia politik, dengan cara menciptakan program-program yang spektakuler. Dapat ditarik kesimpulan bahwa dalam penelitian ini adalah ketertarikan masyarakat terhadap strategi kemenangan Walikota dan Wakil Walikota dipengaruhi oleh visi-misi dan juga latar belakang dari calon kandidat, serta dalam membangun kepercayaan dan image publilk Aminullah Usman dan Zainal Arifin menggunakan strategi marketing politik. Kata Kunci : Strategi Politik, Pilkada, Partai Politik

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

STRATEGI KOMUNIKASI POLITIK AMINULLAH USMAN DAN ZAINAL ARIFIN PADA MASA KAMPANYE PILKADA 2017 DI KOTA BANDA ACEH (Muhammad Aulia, 2017)

KEMENANGAN AMINULLAH USMAN DAN ZAINAL ARIFIN DALAM PEMILIHAN UMUM KEPALA DAERAH WALIKOTA DAN WAKIL WALIKOTA BANDA ACEH TAHUN 2017 (Aqil Munawar, 2018)

PENGARUH POLITIK IDENTITAS ETNIS TIONGHOA TERHADAP KEMENANGAN AMINULLAH USMAN- ZAINAL ARIFIN PADA PILKADA 2017 DI BANDA ACEH (STUDI KASUS PADA ETNIS TIONGHOA DI KECAMATAN KUTA ALAM) (Armia, 2019)

PENINGKATAN ELEKTABILITAS CALON WALIKOTA MELALUI IKLAN POLITIK (STUDI KASUS PENGUNAAN DAN PENDANAAN IKLAN POLITIK OLEH CALON WALIKOTA BANDA ACEH 2017) (Sumber Manik, 2017)

EFEKTIVITAS MARKETING POLITIK ILLIZA SA’ADUDDIN DJAMAL PADA PILKADA 2017 DIKOTA BANDA ACEH (Dewi Mardalisa, 2019)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy