//

HUBUNGAN RELIGIUSITAS DENGAN KECEMASAN KEMATIAN PADA DEWASA MADYA

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Liza Merizka - Personal Name
SubjectISLAM
Bahasa Indonesia
Fakultas FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS SYIAH KUALA
Tahun Terbit 2019

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Masa dewasa madya biasa disebut dengan masa paruh baya atau masa peralihan dari dewasa awal menuju dewasa akhir yang memiliki rentang usia antara 40–60 tahun. Masa ini ditandai oleh adanya perubahan-perubahan fisik dikarenakan terjadinya perubahan secara biologis seperti generativitas dan menurunnya kesehatan. Saat kesehatan menurun, maka individu merasa lebih memikirkan akan kematian. Kecemasan terhadap kematian menjadi lebih meningkat pada usia ini dibandingkan dengan usia lainnya. Salah satu strategi yang efektif untuk menghadapi kecemasan kematian adalah meningkatkan religiusitas. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara religiusitas dengan kecemasan kematian pada dewasa madya. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah insidental sampling. Sampel penelitian berjumlah 60 individu dewasa madya (35 laki-laki dan 25 perempuan). Pengumpulan data menggunakan skala MRPI dan DAS. Analisis data menggunakan teknik korelasi Spearman yang menunjukkan nilai (r) = -0,461 p = 0,004 (p < 0,05) sehingga dapat diartikan bahwa terdapat hubungan negatif antara religiusitas dengan kecemasan kematian pada dewasa madya. Hal ini mengindikasikan semakin tinggi skor religiusitas maka semakin rendah skor kecemasan kematian, demikian juga sebaliknya. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa religiusitas berkaitan dengan kecemasan kematian pada dewasa madya. Kata kunci : religiusitas, kecemasan kematian, dewasa madya.

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

HUBUNGAN HIPERTENSI DENGAN TINGKAT KECEMASAN DI POLI PENYAKIT DALAM DAN POLI JANTUNG RSUD DR.ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH TAHUN 2014 (hardiyanis, 2014)

GAMBARAN KARAKTERISTIK DAN KINERJA KADER KESEHATAN BERDASARKAN TINGKAT PERKEMBANGAN POSYANDU DALAM WILAYAH KERJA PUSKESMAS DI KABUPATEN ACEH BESAR (nana rahmita, 2017)

HUBUNGAN ANTARA RELIGIUSITAS DENGAN PERILAKU PROSOSIAL PADA SANTRI PESANTREN MODERN DI KOTA BANDA ACEH (Cut Putri Novita, 2016)

HUBUNGAN ANTARA RELIGIUSITAS DENGAN KESEHATAN MENTAL PADA REMAJA SEKOLAH MENENGAH TINGKAT ATAS DI BANDA ACEH (Nuzul Mela Lestari, 2016)

HUBUNGAN ANTARA RELIGIUSITAS DENGAN SIKAP TERHADAP HOMOSEKSUAL PADA MAHASISWA UNIVERSITAS SYIAH KUALA (Annisa Farahdina H, 2017)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy