//

APLIKASI NEAR INFRARED REFLECTANCE SPECTROSCOPY (NIRS) UNTUK IDENTIFIKASI KADAR FOSFOR (P) DAN KALIUM (K) PADA PUPUK ORGANIK DARI LIMBAH PERTANIAN

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Fara Chyntia - Personal Name
SubjectCOMPOSITTEM MATERIAL
Bahasa Indonesia
Fakultas Fakultas Pertanian Universitas Syiah Kuala
Tahun Terbit 2019

Abstrak/Catatan

Fara Chyntia. 1505106010030. Aplikasi Near Infrared Spectroscopy (NIRS) Untuk Identifikasi Kadar Fosfor (P) dan Kalium (K) Pada Pupuk Organik Dari Limbah Pertanian bimbingan Dr. Devianti, S.TP., MP sebagai pembimbing utama dan Dr. –Ing Agus Arip Munawar sebagai pembimbing anggota. RINGKASAN Limbah pertanian merupakan sisa – sisa tanaman, semak maupun kotoran ternak yang mengandung hara yang berguna bagi tanaman, salah satu pemanfaatan limbah pertanian dalam usahatani yaitu pembuatan pupuk organik. Pupuk organik merupakan pelapukan dari sisa – sisa tanaman dan hewan, dapat berupa padat mapun cair yang digunakan untuk memperbaiki sifat fisik, kimia dan biologi tanah. Kandungan hara pada pupuk organik dapat dilakukan dengan pengukuran laboratorium. Perkembangan teknologi telah ditemukannya Near Infrared Reflectance Spectroscopy (NIRS) yang ditemukan oleh Friedrich Wilhem Herschel pada tahun 1800 dengan panjang gelombang 750 – 2500 nm. Pengujian kandungan hara dalam pupuk organik dapat diuji lebih cepat, akurat dan tidak membutuhkan waktu yang lama. Penelitian ini bertujuan untuk mendeteksi kandungan hara fosfor dan kalium yang terdapat dalam pupuk organik dari limbah pertanian. Alat dan bahan yang digunakan pada penelitian ini adalah IPTEK 1516 yaitu instrument dengan panjang gelombang 1000-2000 nm yang digunakan untuk mengakuisisi (proses pengambilan kandungan kimia dalam sampel) spektrum infrared dari sampel pupuk organik. Bahan yang digunakan yaitu pupuk organik dari limbah pertanian dengan 9 sampel dan diuji kandungan fosfor dan kalium. Sampel pupuk organik di akuisisi dengan menggunakan NIRS, setelah dilakukan akuisisi menggunakan NIRS, didapatlah spektrum mentah (raw) yang masih kasar, renggang dan banyak terdapat gangguan (noise). Untuk mengurangi gangguan tersebut, dilakukan koreksi spektrum. Metode koreksi spektrum yang digunakan adalah Standard Normal Variate (SNV) dan Multiplicative Scetter Corection (MSC) sedangkan dalam pembangunan model prediksi, metode regresi yang digunakan yaitu Principal Component Regression (PCR). Keakuratan model prediksi dilihat berdasarkan parameter statistika seperti korelasi (r), koefisien determinasi (R2), Root mean squarred error calibration (RMSEC) dan Ratio of Performance to Deviation (RPD). Hasil yang didapat setelah pengujian NIRS pada prediksi data mentah dari kedua parameter (P dan K) didapatlah nilai RPD masing-masing 2,79 dan 2,70. Dari hasil nilai RPD tersebut masuk dalam kategori model prediksi yang baik. Akan tetapi perlu dilakukan prediksi dengan menggunakan metode koreksi dengan menggunakan SNV dan MSC pada masing-masing parameter yaitu P dan K nilai RPD yang didapat adalah 16,40 dan 20,42, nilai – nilai prediksi tersebut tergolong dalam prediksi sangat baik. Sedangkan nilai RPD yang menggunakan metode koreksi MSC untuk parameter P dan K dikategorikan juga prediksi sangan baik dengan nilai RPD mencapai 17,81 dan 23,06. Berdasarkan nilai RPD yang didapat dari kedua metode koreksi yang dipakai semua metode dikategorikan prediksi sangat baik dimana nilai RPD yang didapat sangat tinggi. Dari kedua metode koreksi yang digunakan metode koreksi MSC lah yang lebih baik karena memiliki nilai RPD yang lebih tinggi. Panjang gelombang relavan yang digunakan untuk memprediksi kandungan hara fosfor pupuk organik dalam panjang gelombang 1470,37 - 1600 nm dan 1199,32 - 1222,19 nm dan untuk kalium pada panjang gelombang 1521,14 - 1585,79 nm dan 1205,69 - 1226,84 nm.

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

ANALISIS UNSUR HARA NITROGEN (N), FOSPOR (P) DAN KALIUM (K) PADA PUPUK ORGANIK LIMBAH KULIT BUAH HASIL PENGOMPOSAN LUBANG RESAPAN BIOPORI (MUHAMMAD FACHRIZAL, 2020)

DETEKSI CEPAT KANDUNGAN KARBON (C) DAN NITROGEN (N) PADA PUPUK KOMPOS DARI LIMBAH PERTANIAN MENGGUNAKAN NEAR INFRARED REFLECTANCE SPECTROSCOPY (NIRS) (ABDUL ARIF SINAGA, 2019)

APLIKASI NEAR INFRARED SPECTROSCOPY (NIRS) UNTUK MENGETAHUI KANDUNGAN HARA NITROGEN FOSFOR DAN KALIUM PADA INSTALASI PENGOLAHAN AIR LIMBAH RUMAH TANGGA (SUSWITA SARI, 2019)

UJI PREDIKSI KADAR VITAMIN C BUAH JERUK MANIS BERBASIS TEKNOLOGI NEAR INFRARED REFLECTANCE SPECTROSCOPY (NIRS) (MUHAMMAD NAZARULLAH, 2017)

PENGEMBANGAN SISTEM AKUISISI DATA SPEKTRUM TANAH BERBASIS NEAR INFRARED SPECTROSCOPY (NIRS) UNTUK PREDIKSI KADAR NITROGEN, FOSFOR DAN KALIUM PADA LAHAN SAWAH (CUT YOSI ANGGRAINI, 2018)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy