//

POLA PEMBENTUKAN KARAKTER PADA ANAK DALAM KELUARGA PETANI DI KAMPUNG TIMANG GAJAH, KECAMATAN GAJAH PUTIH, KABUPATEN BENER MERIAH

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang MEIZAYINA GEMASIH - Personal Name
SubjectTEACHING METHODS
SCHOOL MANAGEMENT
Bahasa Indonesia
Fakultas FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS SYIAH KUALA
Tahun Terbit 2019

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Gemasih, Meizayina. 2019. Pola Pembentukan Karakter Pada Anak Dalam Keluarga Petani di Kampung Timang Gajah, Kecamatan Gajah Putih, Kabupaten Bener Meriah. Skripsi, Jurusan Pancasila dan Kewarganegaraan, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Syiah Kuala. Pembimbing: (1) Erna Hayati, SH., M.Hum (2) Maimun, S.Pd., M.A Kata Kunci: Pembentukan Karakter, Keluarga Petani Skripsi ini dengan judul “Pola Pembentukan Karakter Pada Anak Dalam Keluarga Petani di Kampung Timang Gajah, Kecamatan Gajah Putih, Kabupaten Bener Meriah”. Banyak anak dari keluarga petani yang bermain tanpa pengawasan dikarenakan kesibukan orang tua sehari-hari yang pergi bekerja dari pagi hingga petang. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini: (1) Bagaimana pola pembentukan karakter pada anak dalam keluarga petani di Kampung Timang Gajah, Kecamatan Gajah Putih, Kabupaten Bener Meriah, (2) Apa saja kendala keluarga petani dalam proses pembentukan karakter pada anak di Kampung Timang Gajah, Kecamatan Gajah Putih, Kabupaten Bener Meriah. Tujuan penelitian ini: (1) Untuk mendeskripsikan pola pembentukan karakter pada anak dalam keluarga petani di Kampung Timang Gajah, Kecamatan Gajah Putih, Kabupaten Bener Meriah. (2) Untuk mengetahui kendala yang dihadapi keluarga petani dalam proses pembentukan karakter pada anak di Kampung Timang Gajah, Kecamatan Gajah Putih, Kabupaten Bener Meriah. Metode penelitian ini menggunakan Pendekatan kualitatif dan jenis Deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan Wawancara. Subjek Penelitian ini berjumlah 12 orang yaitu 6 orang ayah dan 6 orang ibu yang berprofesi sebagai petani. Hasil penelitian menunjukkan: (1) Bahwa orang tua yang berprofesi sebagai petani menggunakan pola pembiasaan dan percakapan dalam membentuk karakter pada anak, khususnya dalam pembentukan atau penanaman nilai Toleransi, Disiplin dan Tanggung Jawab. (2) Kendala yang dihadapi orang tua dalam membentuk karakter pada anak adalah kesibukan kerja dan adanya kegiatan lain setelah pulang bekerja serta minimnya pengetahuan dan kemampuan dalam menggunakan alat-alat tekhnologi. Simpulan bahwa orang tua yang berprofesi sebagai petani menggunakan pola pembiasaan dan percakapan dalam membentuk karakter pada anak dan jadwal kerja yang tidak teratur serta minimnya pemahaman IT para orang tua yang mengakibatkan kurangnya pengawasan bagi anak dalam menggunakan alat tersebut. Adapun saran kepada orang tua sebaiknya lebih meluangkan waktu bersama anak untuk bertukar pendapat, memberikan nasehat, pengawasan dan sebagainya. Kepada masyarakat diharapkan dapat bekerja sama dalam mengawasi anak agar tidak salah dalam pergaulan.

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

HUBUNGAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL DALAM KELUARGA DENGAN MOTIF SOSIAL ANAK DI KECAMATAN TIMANG GAJAH BENER MERIAH (sasmika dewi, 2015)

UPAYA KEPALA SEKOLAH DALAM MENINGKATKAN KEDISIPLINAN GURU SEKOLAH DASAR PADA GUGUS 4 KECAMATAN TIMANG GAJAH KABUPATEN BENER MERIAH (RAHMAT SUSANTO, 2017)

JAMUR MAKROSKOPIS DI PERKEBUNAN KOPI (COFFEA SP.) KECAMATAN TIMANG GAJAH KABUPATEN BENER MERIAH (Suhada, 2015)

PROFIL KELUARGA YANG MENYEKOLAHKAN ANAK KE PERGURUAN TINGGI (STUDI KASUS DI KAMPUNG PANTAN LUES KECAMATAN GAJAH PUTIH KABUPATEN BENER MERIAH ) (Fatimah, 2016)

PEMAHAMAN MASYARAKAT TERHADAP MAKNA DARI MOTIF KERAWANG GAYO (SUATU PENELITIAN PADA KECAMATAN TIMANG GAJAH KABUPATEN BENER MERIAH) (Eliya Anita, 2018)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy