//

ANALISIS GROUND VIBRATION PADA KEGIATAN PELEDAKAN BATU GAMPING DI PT. LAFARGE CEMENT INDONESIA LHOKNGA, ACEH BESAR

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang MAULYZA FADHILLA - Personal Name

Abstrak/Catatan

ABSTRAK PT Lafarge Cement Indonesia merupakan salah satu perusahaan pertambangan batu gamping yang terletak di Kabupaten Aceh Besar, Aceh. Material batu gamping diperoleh melalui kegiatan pengeboran dan peledakan yang dilakukan oleh PT Macmahon Indonesia. Salah satu efek dari kegiatan peledakan yaitu getaran tanah. Tujuan dari penelitian ini yaitu mengetahui besar getaran tanah terhadap bangunan dan jembatan dari kegiatan peledakan. Rancangan geometri peledakan digunakan untuk mengurangi besar getaran tanah, geometri rata-rata yang diterapkan adalah burden 3 meter, spacing 5 meter dan stemming 3,5 meter. Pengukuran ground vibration dilakukan untuk mengetahui besar nilai Peak Vector Sum (PVS). Dari data pengukuran ground vibration selama dua bulan dari tanggal 19 April 2018 hingga 08 juni 2018 dilakukan analisis menggunakan metode statistika regresi power. Hasil analisis persamaan hubungan antara Peak Vector Sum (PVS) dan Scale Distance (SD) dapat diketahui nilai y = 5700,3x-2,304 dan nilai koefisien determinasi yaitu R2 = 1. Perhitungan jumlah isian bahan ledak per delay dapat menghasilkan nilai getaran tanah yang lebih rendah berdasarkan Standar Nasional Indonesia pada SNI 7571:2010 dan Kepmen Lingkungan Hidup No. 49 Tahun 1996. Perhitungan prediksi geometri mengunakan metode R.L. Ash untuk memperbaiki fragmentasi batuan hasil peledakan agar persentase lolos ukuran 33 cm mencapai 60%. Kata kunci: peledakan, peak particle velocity, scale distance, fragmentasi, geometri.

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

ANALISIS PERHITUNGAN BIAYA PEMBORAN DAN PELEDAKAN PADA PROSES PEMBONGKARAN BATU GAMPING DI QUARRY LIMESTONE PT LAFARGE CEMENT INDONESIA, LHOKNGA, ACEH BESAR (Reka Sari Ramadhani, 2018)

PENGARUH KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL DAN KEPEMIMPINAN EMOSIONAL TERHADAP PRESTASI KERJA KARYAWAN PT. LAFARGE CEMENT INDONESIA LHOKNGA ACEH BESAR (Mursal, 2013)

ANALISIS PENGARUH GETARAN TANAH (GROUND VIBRATION) DARI OPERASI PELEDAKAN TERHADAP KESTABILAN LERENG QUARRY 1 PT. LAFARGE CEMENT INDONESIA (Ulfa Riani, 2016)

ANALISIS PENGARUH GETARAN TANAH (GROUND VIBRATION) DARI OPERASI PELEDAKAN TERHADAP KESTABILAN LERENG QUARRY 1 PT. LAFARGE CEMENT INDONESIA (Siti Fadhillah, 2016)

OPTIMALISASI PRODUKSI PADA SISTEM PEREMUKAN DI QUARRY PT. LAFARGE CEMENT INDONESIA, LHOKNGA, ACEH BESAR (M. Arif Munanda, 2017)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy