//

PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISIONS (STAD) PADA MATERI PERKALIAN BILANGAN CACAH DI KELAS IV SD NEGERI 5 BANDA ACEH

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang RAHMI - Personal Name
SubjectTEACHING METHODS
MATHEMATICS - ELEMENTARY EDUCATION
Bahasa Indonesia
Fakultas Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Tahun Terbit 2014

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Kata Kunci : pembelajaran kooperatif tipe Student Teams Achievement Divisions (STAD), materi perkalian bilangan cacah. Penelitian yang berjudul “Pembelajaran Kooperatif Tipe Student Teams Achievement Divisions (STAD) Di Kelas IV SD Negeri 5 Banda Aceh” ini mengangkat masalah apakah siswa dapat mencapai ketuntasan belajar pada perkalian bilangan cacah melalui model kooperatif tipe Student Teams Achievement Divisions (STAD) di kelas IV SD Negeri 5 Banda Aceh? ini bertujuan untuk mengetahui ketuntasan belajar siswa setelah mempelajari materi perkalian bilangan cacah melalui model kooperatif tipe Student Teams Achievement Divisions (STAD) di kelas IV SD Negeri 5 Banda Aceh. Populasi dalam penelitian ini seluruh siswa kelas IV SD Negeri 5 Banda Aceh yang terdiri dari dua kelas yaitu kelas IVa dan IVb dan yang menjadi sampel siswa kelas IVa di SD Negeri 5 Banda Aceh sebanyak 34 siswa. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian eksperimen semu. Pengumpulan data pada penelitian ini yaitu melalui tes. Nilai yang didapat dari tes inilah yang diambil sebagai data, kemudian data diolah dengan menggunakan uji-t. Berdasarkan hasil penelitian dan analisis data siswa yang diajarkan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe STAD dapat mencapai ketuntasan belajar siswa, taraf signifikan α = 0,05 dan dk = 33. Dari hasil tersebut diperoleh t_(0,95(33)) = 1,69 karena t_hitung > t_tabel yaitu 3,96 > 1,69. Dengan demikian hipotesis dalam penelitian ini diterima sehingga dapat disimpulkan bahwa hasil belajar siswa melalui pembelajaran kooperatif tipe Student Teams Achievement Divisions (STAD) pada perkalian bilangan cacah di kelas IV SD Negeri 5 Banda Aceh dapat mencapai ketuntasan.

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

PERBANDINGAN HASIL BELAJAR FISIKA SISWA YANG DIAJARKAN MELALUI MODEL PEMBELAJARAN SPONTANEOUS GROUP DISCUSSION (SGD) DENGAN MODEL PEMBELAJARAN STUDENT TEAM ACHIEVEMENT DIVISIONS (STAD)DI SMP NEGERI 1 PEUKAN BADA (INDAH KHAIRANI, 2014)

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD PADA MATERI PERKALIAN BILANGAN DI KELAS IV SD NEGERI 69 BANDA ACEH (maya masyittah, 2014)

USING STUDENT TEAMS-ACHIEVEMENT DIVISIONS (STAD) IN TEACHING READING COMPREHENSION (AN EXPERIMENTAL STUDY AT SMP NEGERI 9 BANDA ACEH) (NURUL AINA, 2014)

THE USE OF STUDENT TEAMS-ACHIEVEMENT DIVISIONS IN IMPROVING ENGLISH GRAMMAR OF EFL LEARNERS (AN EXPERIMENTAL STUDY AT THE STATE ISLAMIC UNIVERSITY AR -RANIRY) (SITI KHASINAH, 2016)

PENINGKATAN PRESTASI BELAJAR SISWA PADA MATERI EKSPONEN MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD (STUDENT TEAMS ACHIVEMENT DIVISION) DI KELAS VII SMP FATIH BILINGUAL SCHOOL BANDA ACEH (Dovran Abdyrahmanov, 2014)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy