//

PENGUATAN PERAN POSYANDU DALAM MENINGKATKAN KETAHANAN MASYARAKAT TERHADAP BENCANA TSUNAMI DI WILAYAH PESISIR KOTA BANDA ACEH MENGGUNAKAN PENDEKATAN KNOWLEDGE MANAGEMENT

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Eka Sartika - Personal Name

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Minimnya pengetahuan kebencanaan merupakan salah satu penyebab tingginya korban jiwa perempuan saat bencana tsunami. Posyandu sebagai salah satu entitas perempuan yang sudah dikenal luas mempunyai potensi dalam pengembangan kapasitas pengetahuan. Penguatan peran posyandu dalam meningkatkan ketahanan masyarakat terhadap bencana sangat perlu dilakukan. Tujuan penelitian ini adalah untuk melakukan identifikasi peran posyandu, menguatkan pcran posyandu dengan" menganalisis faktor-faktor yang menjadi pendukung dan tantangan yang dihadapi posyandu, serta menggagas upaya-upaya yang efektif dalam membangun komunitas tahan bencana melalui pendekatan Knowledge Management (KM). Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan kualitatif . Penentuan sampel dengan purposive sampling melibaikan 6 Posyandu yang berlokasi di wilayah pesisir Kota Banda Aceh. Data dikumpulkan dengan kuisicner, wawancara mendalam dan focus group discussion. Teknik analisis yang digunakan adalah metode analisis tematik. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa 77,8% pengelola posyandu memiliki pengetahuan kebencanaan pada tingkatan sedang. Posyandu memiliki banyak faktor pendukung untuk dapat berperan sebagai agen penyebaran pengetahuan kebencanaan. Pendekatan K.M yang teridentifikasi pada posyandu masih sangat lemah. Penguatan peran posyandu perlu diwujudkan dengan pendekatan KM secara berkesinambungan, diantara strateginya ialah membuat program wajib sosialisasi pengetahuan bencana secara rutin, mengembangkan Desa Tahan Bencana, membangun jaringan komunitas posyandu beserta fasilitas belajar non formal, sehingga dapat memberikan masukan terhadap kebijakan atau program dalam mencapai pembangunan yang berkelanjutan di Aceh. KataKunci: Tsunami, Posyandu, dan Knowledge Management

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

PERSEPSI PENGETAHUAN MITIGASI BENCANA TSUNAMI PADA MASYARAKAT PESISIR BANDA ACEH (Juli Purnama Sari, 2019)

KONDISI SOSIAL EKONOMI NELAYAN TRADISIONAL DI KECAMATAN MESJID RAYA ACEH BESAR PASCA BENCANA TSUNAMI (STUDI KASUS PEMUKIMAN LAMNGA) (M. RIZA PAHLEVI, 2017)

PENGEMBANGAN MEDIA AUDIOVISUAL MUSEUM TSUNAMI ACEH DALAM FRAMEWORK KNOWLEDGE MANAGEMENT (ALFI RAHMAN, 2014)

KAJIAN KAPASITAS PENGETAHUAN KEBENCANAAN PADA TIM DISASTER RUMAH SAKIT UMUM DAERAH (RSUD) DR. ZAINOEL ABIDIN MENGGUNAKAN PENDEKATAN BERBASIS MANAJEMEN PENGETAHUAN (KNOWLEDGE MANAGEMENT) (Nila Mulyani, 2017)

PERAN GURU GEOGRAFI DALAM MENINGKATKAN KESIAPSIAGAAN BENCANA GEMPA BUMI DAN TSUNAMI SISWA SMA DI KOTA BANDA ACEH (SIGNORINA KASVIA, 2019)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy