//

IDENTIFIKASI VEKTOR POTENSIAL FILARIA PADA AYAM KAMPUNG (GALLUS DOMESTICUS) DI BANDA ACEH DAN ACEH BESAR

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang NUR AFRIYANTI - Personal Name
SubjectANIMAL DESIASES- VETERINARY
MEDICINE
Bahasa Indonesia
Fakultas FAKULTAS KEDOKTERAN HEWAN UNIVERSITAS SYIAH KUALA
Tahun Terbit 2019

Abstrak/Catatan

IDENTIFIKASI VEKTOR POTENSIAL FILARIA PADA AYAM KAMPUNG (GALLUS DOMESTICUS) DI BANDA ACEH DAN ACEH BESAR ABSTRAK Penelitian ini bertujuan mengetahui apa saja vektor potensial filaria unggas di lokasi yang pernah terinfeksi filariasis pada ayam. Sampel yang digunakan pada penelitian ini yaitu serangga penghisap darah yang ditangkap menggunakan light trap di empat lokasi yaitu Limpok, Lamreung, Tungkop Kabupaten Aceh Besar dan Lampriet Kota Banda Aceh. Serangga yang didapatkan dilakukan pembedahan untuk mengetahui adanya mikrofilaria pada serangga. Data yang diperoleh dalam penelitian ini dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian didapatkan nyamuk sebanyak 141 ekor dan agas sebanyak 313 ekor. Berdasarkan hasil identifikasi nyamuk yang ditemukan didominasi oleh nyamuk Culex spp. (72,3%), sedangkan agas yang didapat adalah genus Culicoides spp. Dari hasil pembedahan pada nyamuk dan agas tidak ditemukan mikrofilaria. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa dari empat lokasi hanya dua jenis vektor yang ditemukan yaitu Culex spp. dan Culicoides spp. Kata kunci: Vektor Potensial, Mikrofilaria, Ayam Kampung.

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

IDENTIFIKASI CANDIDA SP PADA TEMBOLOK AYAM KAMPUNG (GALLUS GALLUS DOMESTICUS) DAN ITIK (ANAS PLATYRHYNCHOS DOMESTICUS) (NUR RAHMI, 2019)

GAMBARAN HISTOLOGI KELENJAR TEMBOLOK AYAM KAMPUNG, BEBEK, DAN MERPATI (Firda Muharrami, 2014)

GAMBARAN HISTOLOGIS TIMUS AYAM KAMPUNG (GALLUS GALLUS DOMESTICUS) PADA UMUR BERBEDA (Mardhiah Abdian, 2017)

GAMBARAN HISTOLOGIS BURSA FABRICIUS AYAM KAMPUNG (GALLUS GALLUS DOMESTICUS) PADA UMUR BERBEDA (Hasnita, 2017)

GAMBARAN HISTOLOGIS LIMPA AYAM KAMPUNG (GALLUS GALLUS DOMESTICUS) PADA UMUR BERBEDA (Syafarina Hanum, 2017)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy