//

PERTUMBUHAN DAN AKTIVITAS ANTIBAKTERI BAKTERI ASAM LAKTAT (BAL) ASAL USUS AYAM PETELUR YANG DIBERIKAN AKBISPROB PADA KEADAAN AEROB DAN ANAEROB

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang FAUZIA KHAIRUNISA - Personal Name
SubjectANTIBIOTICS-FHARMACOLOGY
Bahasa Indonesia
Fakultas FAKULTAS KEDOKTERAN HEWAN UNIVERSITAS SYIAH KUALA
Tahun Terbit 2019

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan mengetahui pertumbuhan dan aktivitas antibakteri produksi Bakteri Asam Laktat (BAL) yang diisolasi dari usus ayam petelur setelah diberikan AKBISprob 4% dan diinkubasi pada keadaan aerob dan anaerob. Sampel yang digunakan adalah isolat BAL yang berasal dari usus ayam petelur strain ISA Brown periode layer yang diketahui menghasilkan senyawa antibakteri setelah pemberian AKBISprob 4%. Rancangan yang digunakan yaitu Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 2 perlakuan yang terdiri dari perlakauan aerob dan anaerob dengan tiga kali pengulangan. Penelitian ini menggunakan metode Total Plate Count (TPC) secara duplo untuk menghitung jumlah BAL dan metode difusi agar untuk melihat aktivitas antibakteri. Parameter yang diamati yaitu pertumbuhan BAL (log 10 CFU/ml) dan aktivitas zona hambat antibakteri (mm). Analisis data menggunakan Uji T. Hasil penelitian menunjukkan perlakuan aerob dan anaerob berpengaruh nyata (P0,05) terhadap aktivitas antibakteri pada empat isolat BAL yang ditandai dengan luas diameter zona hambat pada keadaan aerob dan anaerob relatif sama. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan pertumbuhan 2 isolat BAL penghasil antibakteri dipengaruhi oleh keadaan aerob dan anaerob dan aktivitas antibakteri 4 isolat BAL tidak dipengaruhi oleh keadaan aerob dan anaerob. Kata kunci: AKBISprob, oksigen, antibakteri, BAL, bakteriosin

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

EFEK WAKTU INKUBASI TERHADAP PERTUMBUHAN DAN AKTIVITAS ANTIBAKTERI BAKTERI ASAM LAKTAT (BAL) ASAL USUS AYAM PETELUR YANG DIBERI AKBISPROB (AFRIDA YANTI HARAHAP, 2019)

EFEK PENAMBAHAN CACO3 TERHADAP PERTUMBUHAN DAN AKTIVITAS ANTIBAKTERI BAKTERI ASAM LAKTAT (BAL) ASAL USUS AYAM PETELUR YANG DIBERI AKBISPROB (Nailah Musni, 2019)

IDENTIFIKASI BAKTERI ASAM LAKTAT (BAL) PENGHASIL ANTIBAKTERI ASAL USUS AYAM PETELUR YANG TELAH DIBERI AKBISPROB BERDASARKAN ANALISIS GEN 16S RRNA (Cut Husnul Azila, 2019)

EFEK SUHU TERHADAP PERTUMBUHAN DAN AKTIVITAS ANTIBAKTERI BAKTERI ASAM LAKTAT (BAL) ASAL USUS AYAM PETELUR YANG DIBERIKAN AKBISPROB (Cut Maizan Fahira, 2019)

KESEIMBANGAN BAKTERI PADA USUS AYAM PETELUR YANG DIBERI SINBIOTIK AKBISPROB (YOHANA KUMALA SARI, 2017)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy