//

UJI EFEKTIVITAS EKSTRAK DAUN BABADOTAN (AGERATUM CONYZOIDES L.) SEBAGAI SENYAWA ANTIMAKAN LARVA PAPILIO DEMOLEUS L. (LEPIDOPTERA: PAPILIONIDAE)

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Lisnawati - Personal Name
SubjectBOTANY-ECOLOGY
Bahasa Indonesia
Fakultas FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM UNIVERSITAS SYIAH KUALA
Tahun Terbit 2019

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Petani masih mengandalkan pestisida sintetis dalam mengendalikan serangan larva Papilio demoleus, sehingga perlu dicari metode alternatif dengan memanfaatkan tumbuhan sebagai pestisida nabati. Ekstrak daun babadotan (Ageratum conyzoides) mengandung senyawa aktif flavonoid, alkaloid, terpenoid dan fenolik/tanin yang dapat menghambat aktivitas makan larva serangga serta tidak menyebabkan pencemaran lingkungan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas senyawa antimakan dari ekstrak A. conyzoides terhadap larva P. demoleus. Penelitian ini menggunakan metode cakram tanpa pilihan. Perlakuan yang diberikan terdiri dari ekstrak A. conyzoides yang dilarutkan dalam metanol dengan konsentrasi 2,5; 5,0; 7,5 dan 10,0% (b/v) selama 24 jam sebanyak 10 ulangan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ekstrak A. conyzoides pada konsentrasi 7,5 dan 10,0% (b/v) efektif dalam menghambat makan larva dengan nilai rata-rata %AI > 50% (secara berurutan 60,49% dan 60,80%). Kata Kunci: Papilio demoleus, Ageratum conyzoides, tanaman jeruk, aktivitas penghambat makan, insektisida ABSTRACT Farmers still rely on synthetic insecticides to control the attack of Papilio demoleus larvae, and it is necessary to find an alternative method by utilizing plant as biological insecticides. Babadotan (Ageratum conyzoides) leaves extract contained active compounds such as flavonoids, alkaloids, terpenoid and phenols/tanin that can block the feeding activity of insect larvae and does not cause environmental damage. The aim of this research was to determine the effectiveness of antifeedant compounds of A. conyzoides extracts towards P. demoleus larvae. This research applied no-choice leaf disk method. The treatments consisted of A. conyzoides extract which dissolved in methanol with concentration of 2,5; 5,0; 7,5 and 10,0% (b/v) in 24 hours with 10 repetitions. The result showed that A. conyzoides extract with concentrations between 7,5 and 10,0% (b/v) were effective as antifeedant larvae with average %AI>50% (sequentially 60,49% and 60,80%). Keyword : Papilio demoleus, Ageratum conyzoides, citrus plant, antifeedant activity, insecticides

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

PENGARUH EKSTRAK DAUN TEMBELEKAN(LANTANA CAMARA L.) SEBAGAI INSEKTISIDA ALAMI TERHADAP AKTIVITAS MAKAN LARVA PAPILIO DEMOLEUS L. (LEPIDOPTERA: PAPILIONIDAE) (Nun Sinta, 2019)

UJI TOKSISITAS EKSTRAK DAUN BABADOTAN (AGERATUM CONYZOIDES L.) TERHADAP MORTALITAS DAN BEHAVIOR ULAT PENGGULUNG DAUN (SPOLADEA RECURVALIS) PADA TANAMAN BAYAM HIJAU (ASRA NANDA, 2018)

EFEK ANTI-INFLAMASI EKSTRAK DAUN BABADOTAN (AGERATUM CONYZOIDES) TERHADAP JUMLAH POLYMORPHONUCLEAR (PMN) PADA FASE INFLAMASI (IN VIVO) (WINDA HALISA SIREGAR, 2019)

UJI DAYA ANTIBAKTERI EKSTRAK ETANOL DAUN BABADOTAN PSEUDOMONAS AERUGINOSA SECARA IN VITRO (Maryamah, 2015)

PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK BABADOTAN (AGERATUM CONYZOIDES) TERHADAP MORTALITAS ULAT GRAYAK SPODOPTERA LITURA PADA TANAMAN KUBIS BUNGA (BRASSICA OLERACEAE VAR. BOTRYTIS L.) (Mahdalena.mh, 2016)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy