//

PEMETAAN KERUSAKAN JALAN MENGGUNAKAN VIDEO IMAGE DAN GEOGRAPHIC INFORMATION SYSTEM (GIS) DI RUAS JALAN BANDA ACEH-KRUENG RAYA STA 13+800 S/D STA 27+400

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang FEBRI YUSTISIA - Personal Name

Abstrak/Catatan

Abstrak Jalan merupakan prasarana transportasi yang paling banyak digunakan oleh masyarakat untuk melakukan mobilisasi dalam proses perekomonian dan kegiatan sosial. Jalan yang dilewati oleh beban kendaraan yang berlebihan dan volume yang tinggi akan menyebabkan kerusakan dan penurunan kualitas jalan. Tahapan awal dalam menentukan kondisi permukaan jalan yaitu dengan melakukan survei International Roughness Index (IRI). Metode yang digunakan dalam menentukan jenis kerusakan jalan adalah dengan menggunakan metode pavement Condition Index (PCI). Software ArcGIS digunakan untuk pemetaan kerusakan jalan, sehingga memudahkan dalam menyebarkan informasi dan proses analisa. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan kerusakan jalan berdasarkan jenis dan tingkat keparahan untuk digunakan sebagai dasar kegiatan pemeliharaan dan perbaikannya. Dari hasil pengolahan data dengan menggunakan metode IRI diketahui pada arah normal ada dua jenis kondisi jalan yaitu Kondisi jalan baik sepanjang 12,2 km, kondisi sedang sepanjang 1,5 km. dan pada arah Opposite ada tiga jenis kondisi jalan yaitu Kondisi jalan baik sepanjang 11,1 km, kondisi sedang sepanjang 2,4 km dan kondisi rusak ringan sepanjang 0,2 km. Maka diketahui kondisi jalan baik memiliki persentasi 85,04 %, pada kondisi jalan sedang memiliki persentase 14,23%, sedangkan pada kondisi jalan rusak ringan memiliki persentase 0,73 %. Dari total panjang ruas jalan Banda Aceh-Krueng Raya arah normal dan opposite dapat disimpulkan bahwa jalan tersebut memiliki kemantapan sekitar 85,04% yang didapat dikategorikan kedalam kondisi yang baik. Kata kunci: International Roughness Index (IRI), Pavement Condition Index (PCI), Geographic Information Index (GIS), Jenis Kerusakan , Roughmeter III, Jalan Banda Aceh-Krueng Raya.

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

PEMETAAN KERUSAKAN JALAN MENGGUNAKAN VIDEO IMAGE DAN GOEGRAPHIC INFOERMATION SYSTEM (GIS) DI RUAS JALAN BANDA ACEH-KRUENG RAYA STA 0+000 S/D STA 13+700 (Yelfi Agusria, 2019)

EVALUASI TINGKAT KERUSAKAN JALAN UNTUK MENENTUKAN JENIS PENANGANAN DENGAN MENGGUNAKAN METODE PCI (PAVEMENT CONDITION INDEX) (STUDI KASUS JALAN GUNUNG GEURUTE STA 65+600 – STA 69+600) (Rias Sri Murnisa, 2017)

ANALISIS TINGKAT KERUSAKAN JALAN DENGAN MENGGUNAKAN METODE PAVEMENT CONDITION INDEX (PCI) DAN MENENTUKAN JENIS PENANGANANNYA (STUDI KASUS JALAN JANGKA II - MATANG GLUMPANG II KABUPATEN BIREUEN) (Niswati, 2017)

ANALISIS TINGKAT KERUSAKAN JALAN DAN MENENTUKAN JENIS PENANGANANNYA DENGAN MENGGUNAKAN METODE PCI (STUDI KASUS JALAN TEUNGKU TANOH ABEE, KOPELMA DARUSSALAM, KECAMATAN SYIAH KUALA, BANDA ACEH ) (Sugina Lauradilla, 2018)

EVALUASI KERUSAKAN JALAN DENGAN MENGGUNAKAN METODE PCI (PAVEMENT CONDITION INDEX) (STUDI KASUS JALAN TENGKU CHIK BA KURMA, KABUPATEN ACEH BESAR) (Abdi Azizul Hakim, 2017)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy