//

DAMPAK PENGGUNAAN SMARTPHONE PADA SISWA KELAS V SEKOLAH DASAR DI LINGKUNGAN ASRAMA TNI AD LAMPRIT BANDA ACEH

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang M.azhar - Personal Name

Abstrak/Catatan

ABSTRAK M, Azhar. 2019. Dampak Penggunaan Smarphone pada Siswa Kelas V di Lingkungan Asrama TNI AD Lamprit Banda Aceh. Skripsi, Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan, Universitas Syiah Kuala. Pembimbing : (1) Dra Nurhaidah, M.Pd (2) Nurmasyitah, S.Pd., M.Ed. Kata Kunci: Dampak Penggunaanya, Smartphone Dampak merupakan pengaruh yang mendatangkan akibat baik positif maupun negatif dari penggunaan smartphone. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dampak penggunaan smartphone pada siswa kelas V Sekolah Dasar di Lingkungan Asrama TNI AD Lamprit Banda Aceh. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Subjek dalam penelitian ini adalah 7 orang siswa. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi. Untuk mengolah data menggunakan tahapan analisis data kualitatif yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan/verivikasi. Hasil analisis menunjukkan bahwa penggunaan smartphone bagi siswa berdampak positif karena penggunaan smartphone sesuai dengan fungsinya seperti, memudahkan mendapatkan sumber belajar, memudahkan berkomunikasi dan mencari informasi IPTEK lewat internet. Namun selain berdampak positif juga berdampak negatif seperti berpengaruh terhadap kesehatan atau radiasi cahaya, konsentrasi belajar menurun, pengeluaran menjadi boros serta rawan terhadap tindak kejahatan. Maka dapat disimpulkan bahwa penggunaan smartphone sebaiknya tidak diberikan pada siswa karena saat Sekolah Dasar siswa lebih diarahkan kedalam kegiatan yang memiliki aktivitas dilingkungannya agar mudah bersosialisasi.

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

HUBUNGAN ANTARA PENYESUAIAN SOSIAL DENGAN KECEMASAN SISWA SEKOLAH MENENGAH PERTAMA BERASRAMA DI KOTA BANDA ACEH (SHAHIBUL HUSNA, 2014)

EVALUASI FASILITAS SPORT KIDS PADA ABANG ATLETIK POKOK BAHASAN LARI DI GUGUS "BUNGOENG SEULUPUK" SEKOLAH DASAR NEGERI LAMPRIT KOTA BANDA ACEH TAHUN 2013 (ilham, 2015)

PERBANDINGAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA ANTARA SISWA BERASRAMA PENERIMA BEASISWA DENGAN SISWA YANG BUKAN PENERIMA BEASISWA DI KELAS IX A SMP FATIH BILINGUAL SCHOOL (Yagshymyrat Yegenmyradov, 2014)

HUBUNGAN INTENSITAS PENGGUNAAN SMARTPHONE DENGAN PRESTASI BELAJAR SISWA SEKOLAH MENENGAH ATAS (SMA) NEGERI DI KAB. DHARMASRAYA, SUMATERA BARAT (Miftahul Hasni, 2020)

HUBUNGAN ANTARA HARGA DIRI DENGAN SMARTPHONE ADDICTION PADA REMAJA SMA DI KOTA BANDA ACEH (Sri Mulyana, 2017)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy