//

UJI KINERJA POMPA AIR TENAGA SURYA UNTUK IRIGASI

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Indra Hoetama - Personal Name
SubjectENERGY ENGINEERING
Bahasa Indonesia
Fakultas Fakultas Pertanian Universitas Syiah Kuala
Tahun Terbit 2019

Abstrak/Catatan

Ketersediaan air menjadi permasalahan yang mendasar pada sektor pertanian. Sebagai salah satu negara berkembang, Indonesia memiliki daya komsumsi air yang cukup besar dalam kehidupan sehari-hari. Namun pada kondisi geografis Indonesia, beberapa daerah merupakan daerah yang berbukit-bukit dan beberapa daerah terpencil yang memiliki curah hujan yang rendah terkadang menjadi kendala untuk memenuhi kebutuhan air bagi masyarakat. Selama ini teknik pengairan dengan menggunakan pompa air, rata-rata menggunakan pompa listrik yang sumber dayanya berasal dari listrik PLN. Oleh karena itu perlu dirancang pompa yang ramah lingkungan berupa pompa tanpa mesin seperti pompa air tenaga surya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja pompa air tenaga surya untuk keperluan irigasi. Pengujian pada pompa air tenaga surya dengan menggunakan 3 variasi kedalaman pipa yaitu 0,5 meter, 1 meter, dan 1,5 meter dengan masing-masing sudut panel 0o dan 10o. Pompa air ini menggunakan panel surya berjenis SPM-100W serta baterai aki Panasonic LC-X1275CH sebagai sumber tenaga, dengan sumber air yang berasal dari bak sumber air. Pada penelitian ini pompa air menghasilkan nilai daya listrik yang bersifat dinamis pada saat pengukuran dengan sudut 0o dan 10o. Pengujian pompa air pada kedalaman pipa 0,5 meter menghasilkan daya listrik pompa air sebesar 132 Watt, pada kedalaman 1 meter menghasilkan daya listrik pompa air sebesar 154 Watt dan pada kedalaman pipa 1,5 meter menghasilkan daya listrik pompa air sebesar 176 Watt. Energi pompa air tertinggi terdapat pada hari Jumat, 7 September 2018 yakni sebesar 64.627,2 J pada sudut panel surya 10o . Sedangkan energi pompa air terendah didapat pada hari Minggu, 9 September 2018 yakni sebesar 6.996 J pada sudut panel surya 10o. efisiensi pompa air tertinggi terdapat pada hari Jumat, 7 September 2018 yaitu sebesar 10,872% pada sudut panel surya 10o. Sedangkan nilai efisiensi pompa air terendah yakni terdapat pada hari Minggu, 9 September 2018 yaitu sebesar 2,958% pada sudut panel surya 10o. debit air tertinggi terdapat pada hari Sabtu, 8 September 2018 yaitu sebesar 0,000432 m3/s pada sudut panel surya 10o . Sedangkan debit air terendah terdapat pada hari Minggu, 9 September 2018 yaitu sebesar 0,000230 m3/s pada sudut panel surya 10o.

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

PENGUKURAN UNJUK KERJA SISTEM POMPA AIR TENAGA SURYA (Arif Yaddin, 2014)

UJI KINERJA POMPA AIR TENAGA SURYA UNTUK IRIGASI (Indra Hoetama, 2019)

APLIKASI SISTEM TENAGA SURYA SEBAGAI SUMBER TENAGA LISTRIK POMPA AIR (Zian Iqtimal, 2018)

OPTIMALISASI SISTEM KELISTRIKAN TENAGA SURYA MENGGUNAKAN PUMP HYDRO STORAGE (Cut Daili, 2019)

UJI SISTIM POMPA AIR TENAGA SURYA UNTUK PENGAIRAN PERTANIAN (Eko Margiyono, 2015)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy