//

KONTRIBUSI KELENTUKAN, KELINCAHAN DAN KECEPATAN TERHADAP KEMAMPUAN MENGIRING BOLA DALAM PERMAINAN SEPAKBOLA KLUB KARYA UTAMA LAMREUNG

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang SAFRIANDA - Personal Name
SubjectFOOTBALL
Bahasa Indonesia
Fakultas FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS SYIAH KUALA
Tahun Terbit 2019

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Safrianda, 2019 .“Kontribusi Kelentukan Kelincahan dan Kecepatan Terhadap Kemampuan Mengiring Bola Dalam Permainan Sepakbola Klub Karya Utama Lamreung”. Skripsi, Jurusan Pendidikan Jasmani dan Rekreasi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Syiah Kuala. Pembimbing: (1) Dr. Zulfikar, M. Kes. (2) Ifwandi, S. Pd, M. Pd. Kata Kunci: Kontribusi, Kelentukan, Kelincahan, Kecepatan Kemampuan Menggiring Bola Kemampuan menggiring para pemain Klub sepakbola Karya Utama Lamreung masih kurang, sehingga saat bermain bola dengan mudah direbut oleh pemain lawan. Hal ini tentu dipengaruhi oleh berbagai faktor di antaranya ialah kelentukan, kelincahan dan kecepatannya pemain yang masih kurang baik. Penelitian bertujuan untuk mengetahui kontribusi kelentukan, kelincahan dan kecepatan dengan kemampuan menggiring bola pada pemain klub sepakbola Karya Utama Lamreung. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif dan jenis penelitian korelasi. Populasi dalam penelitian ini pemain sepakbola Karya Utama Lamreung berjumlah 20 orang dan sampel berjumlah 17 orang dengan teknik Purposive Sampling.Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan tes melakukan kelentukan, kelincahan dan kecepatan dengan kemampuan menggiring bola. Berdasarkan hasil dapat diketahui dari ketiga variabel tersebut hanya variabel kelincahan dan kecepatan yang memiliki kontribusi terhadap kemampuan menggiring bola pada pemain Karya Utama Lamreung, sedangkan kelentukan kurang memberikan kontribusi yang positif. Hasil perhitungan hipotesis masing- masing variabel diperoleh nilai t hitung kelincahan 1,12 > ttabel = 0,689, maka kelincahan pemain memberikan kontribusi yang positif dengan kemampuan menggiring bola pemain Karya Utama Lamreung. Kecepatan juga berhubungan positif terhadap kemampuan menggiring bola pemain sepakbola Karya Utama Lamreng. Hasil perhitungan hipotesis diperoleh nilai thitung 2,22 > ttabel 0,689, maka kecepatan memberikan kontribusi yang positif terhadap kemampuan menggiring bola pemain sepakbola Karya Utama Lamreung. Sedangkan kelentukan pemain kurang memberikan kontribusi positif dan signifikan terhadap kemampuan menggiring bola pemain sepakbola Karya Utama Lamreng, karena perhitungan hipotesis diperoleh nilai t hitung = 0,44 < nilai ttabel = 0.689.

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

HUBUNGAN KELINCAHAN TERHADAP KEMAMPUAN DRIBBLING PADA PERMAINAN SEPAKBOLA DI KLUB ANEUK ABDYA FOOTBAL CLUB TAHUN 2014 (T.Kairil Ramadhan, 2015)

HUBUNGAN ANTARA KELINCAHAN DENGAN KETERAMPILAN MENGGIRING BOLA PADA PERMAINAN SEPAK BOLA KLUB SSB TANAH LUAS ACEH UTARA (Zulkifli, 2014)

KONTRIBUSI KELINCAHAN DAN POWER OTOT TUNGKAI TERHADAP KEMAMPUAN SHOOTING BOLA PADA KLUB SEPAKBOLA HIMADIRGA UNSYIAH (Agus Maulana, 2020)

HUBUNGAN KELENTUKAN PERGELANGAN KAKI DENGAN KEMAMPUAN MENGGIRING BOLA DALAM PERMAINAN SEPAKBOLA PADA KLUB SEPAKBOLA HIMADIRGA TAHUN AKADEMIK 2012/2013 (Heru Prasetiyo, 2013)

HUBUNGAN KELENTUKAN PERGELANGAN KAKI DENGAN KEMAMPUAN SHOOTING PEMAIN SEPAKBOLA PADA KLUB HIMADIRGA UNSYIAH TAHUN 2014 (Radiansyah, 2016)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy