//

PENINGKATAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH GEOMETRI DAN DISPOSISI MATEMATIK SISWA SMP DENGAN MENGGUNAKAN PEMBELAJARAN BERBASIS TEORI VAN HIELE

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Nurjehan Putri - Personal Name
SubjectTEACHING METHODS
MATHEMATICS - STUDY AND TEACHING
GEOMETRY - PRIMARY EDUCATION
Bahasa Indonesia
Fakultas Program Studi Magister Pendidikan Matematika Universitas Syiah Kuala
Tahun Terbit 2018

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Nurjehan Putri (2016). Peningkatan Kemampuan Pemecahan Masalah Geometri Siswa dan Disposisi Matematik Siswa SMP dengan Menggunakan Pembelajaran Berbasis Teori Van Hiele. Peranan matematika sangat penting dalam menunjang pembangunan di bidang pendidikan. Salah satu materi kajian pada matematika SMP adalah geometri. Konsep dan keterampilan yang terkandung di dalamnya sangat strategis untuk pengalaman belajar matematika siswa secara bermakna. Namun masih banyak siswa di Indonesia mengalami kesulitan belajar geometri. Salah satu penyebabnya adalah rendahnya kemampuan pemecahan masalah geometri siswa. Disposisi matematik siswa juga sangat berpengaruh terhadap proses dan hasil belajar siswa. Salah satu model pembelajaran yang dapat diterapkan untuk meningkatkan kemampuan pemecahan masalah geometri dan disposisi matematik adalah model pembelajaran berbasis teori Van Hiele. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan kemampuan pemecahan masalah dan disposisi matematik siswa antara siswa yang memperoleh pembelajaran berbasis teori Van Hiele dan siswa yang memperoleh pembelajaran konvensional ditinjau secara keseluruhan dan berdasarkan level siswa. Penelitian ini menggunakan penelitian eksperimen. Desain penelitian ini adalah pre-test post-test control group design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMPIT Al-Fityan School Aceh. Sampel diambil melalui teknik random sampling. Untuk memperoleh data penelitian digunakan instrumen berupa tes kemampuan pemecahan masalah dan lembar angket disposisi matematik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan pemecahan masalah dan disposisi matematik siswa yang memperoleh pembelajaran dengan pembelajaran berbasis teori Van Hiele lebih baik daripada siswa yang memperoleh pembelajaran konvensional. Selain itu, hasil penelitian juga menunjukkan bahwa tidak terdapat interaksi antara model pembelajaran dan level siswa terhadap peningkatan kemampuan pemecahan masalah dan disposisi matematik. Pembelajaran dengan model pembelajaran van Hiele hendaknya dapat dijadikan sebagai salah satu alternatif model pembelajaran di SMP terutama untuk meningkatkan kemampuan pemecahan masalah dan disposisi matematik siswa. Kata kunci: Pembelajaran Berbasis Teori van Hiele, Kemampuan Pemecahan Masalah Geometri, Kemampuan Disposisi Matematik

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

PENINGKATAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS MELALUI PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS TEORI VAN HIELE DI KELAS IX SMP NEGERI 1 BANDA ACEH (Muhammad Rizqi Musa, 2016)

KECERDASAN SPASIAL SISWA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS TEORI VAN HIELE DI SMP NEGERI 2 BANDA ACEH (Emi Safnidar, 2019)

METHODS APPLIED BY THE TEACHERS IN TEACHING SPEAKING FOR GRADE XII OF SENIOR HIGH SCHOOL STUDENTS (A QUALITATIVE STUDY AT SMAN 2 BANDA ACEH) (FRILLA GEUBRINA DJUFRI, 2014)

HUBUNGAN KEMAMPUAN NUMERIK TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH GEOMETRI OLEH SISWA KELAS VIII MTSN MODEL BANDA ACEH (Uswatun Hasanah, 2016)

PENINGKATAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS DAN DISPOSISI MATEMATIS SISWA SMP DENGAN MENGGUNAKAN PENDEKATAN PROBLEM POSING. (Rifaatul Mahmuzah, 2014)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy