//

KERAGAMAN SERANGGA TANAH PADA LAHAN JAGUNG (ZEA MAYS L.) DENGAN KOMBINASI PUPUK KOMPOS, PUPUK UREA DAN RESIDU BIOCHAR

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang chunaizaturrahmah - Personal Name
SubjectCORN
INSECS
Bahasa Indonesia
Fakultas FAKULTAS MATEMATIKA DAN PENGETAHUAN ALAM
Tahun Terbit 2014

Abstrak/Catatan

Penelitian tentang Keragaman Serangga Tanah Pada Lahan Jagung (Zea Mays L.) dengan Kombinasi Pupuk Kompos, Pupuk Urea dan Residu Biochar telah dilakukan dari bulan April sampai Juli 2013. Penelitian ini bertujuan untuk menghitung komposisi, keragaman dan fluktuasi serangga tanah pada lahan jagung yang diberi biochar dan kombinasi pupuk kompos dan urea; serta membandingkan jumlah genus dan jumlah individu serangga tanah pada masing masing perlakuan. Pengkoleksian serangga tanah selama dua minggu menggunakan metode pit fall trap (perangkap barber). Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat sembilan genus serangga tanah yaitu; Melanoplus, Aphaenogaster, Camponotus, Anisodactylus, Cosmodela, Discantus, Gryllus, Pycnoscelus dan Syccanus. Pemberian kombinasi residu biochar, kompos dan urea tidak mempengaruhi jumlah genus serangga tanah pada setiap pengamatan, begitu juga dengan jumlah individu kecuali pada pengamatan kedua dan keempat. Nilai indeks keragaman serangga tanah selama enam kali pengamatan, yang tertinggi terdapat pada pengamatan keempat (1.752), sedangkan yang terendah terdapat pada pengamatan keenam (0.700). Investigation of insects diversity in corn (Zea mays L.) farm with the combination of compost, urea fertilizer and biochar residues was examined since April to July 2013. The aim of this research is to calculate the composition, diversity and fluctuations of soil insects in corn farm that given biochar and the combination of compost and urea fertilizer; and compare the number of genera and individual soil insects for each treatment. The process of collecting soil insects was conducted by using pit fall trap method (barber trap). The result showed that there were nine genera; Melanoplus, Aphaenogaster, Camponotus, Anisodactylus, Cosmodela, Discantus, Gryllus, Pycnoscelus and Syccanus. Giving a combination of residual biochar, compost and urea did not affect the amount of soil on the surface of the insect genus of each observation, as well as the number of individuals except in the second and fourth observations. The highest diversity index values of land insects for six weeks of observation was in the fourth week of observation (1,752), while the lowest was in the sixth week of observation (0,700).

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

PENGARUH RESIDU BIOCHAR DAN PEMBERIAN KOMBINASI KOMPOS DENGAN UREA TERHADAP SIFAT KIMIA INCEPTISOL PADA LAHAN YANG DITANAMI TANAMAN JAGUNG (ZEA MAYS L.) (sabaruddin sah, 2015)

PENGARUH KOMBINASI RESIDU BIOCHAR, KOMPOS DAN UREA TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN JAGUNG (ZEA MAYS L.) (Mohd. Chaliszar, 2014)

KERAGAAN PERTUMBUHAN DAN HASIL BEBERAPA VARIETAS JAGUNG (ZEA MAYS L.) AKIBAT KOMBINASI PUPUK ORGANIK DAN ANORGANIK PADA LAHAN KERING (NURLAILI, 2016)

SINTESIS DAN UJI KINERJA PUPUK UREA SLOW RELEASE PADA PERTUMBUHAN TANAMAN JAGUNG (ZEA MAYS L.) (Zuraida, 2014)

KOMPOSISI BIOCHAR PADA MEDIA TANAM DAN DOSIS PUPUK RNUREA TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN JAHE RNGAJAH (ZINGIBER OFFICINALE VAR OFFICINALE) (YUSMANIDAR, 2014)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy