//

PERANCANGAN DAN PENGEMBANGAN APLIKASI PEMETAAN OBJEK WISATA, HOTEL DAN RESTORAN BERBASIS ANDROID (STUDI KASUS BANDA ACEH DAN ACEH BESAR)

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Robi Novrian - Personal Name
SubjectREVENUE
TOURIST TRADE - ECONOMICS
Bahasa Indonesia
Fakultas FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM UNIVERSITAS SYIAH KUALA
Tahun Terbit 2018

Abstrak/Catatan

Banda Aceh, Aceh Besar adalah destinasi wisata di ujung Barat Indonesia, hal tersebut menjadikan daerah ini sebagai destinasi yang strategis karena langsung berbatasan dengan negara-negara tetangga Indonesia. Salah satu pelayanan yang bisa dilakukan pemerintah kota atau daerah adalah menciptakan atau menyediakan pelayanan yang memudahkan para wisatawan dalam menikmati destinasi yang ada di kota tujuannya. Hal ini, sangat menunjang kualitas pelayanan pariwisata guna mewujudkan pelayanan yang optimal untuk sektor pariwisata. Penelitian ini bertujan untuk mengembangkan aplikasi teknologi informasi berbasis android yang dapat memberikan informasi tempat destinasi wisata yang tersedia pada Kota Banda Aceh dan Aceh Besar. Hasil penelitian ini akan menjawab kebutuhan stakeholder seperti wisatawan didalam maupun luar dalam memperoleh informasi tempat wisata yang tersedia di Kota Banda Aceh dan Aceh Besar. Aplikasi ini dibangun dengan memanfaatkan layanan berbasis Android, yaitu dengan memanfaatkan ionic framework serta android studio untuk membangun aplikasi mobile hybrid. Pengembangan aplikasi ini menggunakan metode Rapid Application Development (RAD) dan diuji menggunakan metode Black-Box testing. Analisis terhadap kelayakan sistem (usability) menggunakan metode System Usability Scale (SUS). Analisis ini dilakukan dengan membagikan kuesioner dari metode SUS kepada 50 responden. Skor akhir yang diperoleh adalah 75,2 yang tergolong dalam Acceptable Range dan berada pada grade C (good). Hal menunjukkan bahwa aplikasi ini layak untuk digunakan.

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

HOTEL RESOR TAMAN TEPI LAUT LAMPUUK (Hanif Gunawan, 2016)

HOTEL ACEH DI BANDA ACEH (Husna, 2014)

PERANCANGAN DAN PENGEMBANGAN APLIKASI PEMETAAN OBJEK WISATA, HOTEL DAN RESTORAN BERBASIS ANDROID (STUDI KASUS BANDA ACEH DAN ACEH BESAR) (Robi Novrian, 2019)

ACEH AQUATIC CENTER (Ema Silviana, 2014)

PERANCANGAN CITY HOTEL DI BANDA ACEH (Vania Rahma Sapphira, 2019)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy