//

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN ARIAS BERBANTUAN MEDIA AUDIO VISUAL UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPS SISWA KELAS VIII DI MADRASAH TSANAWIYAH SWASTA SAMAHANI ACEH BESAR

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Ummu Uwaimir - Personal Name

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Uwaimir, Ummu. 2018. Penerapan Model Pembelajaran ARIAS Berbantuan Media Audio Visual Untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPS Siswa Kelas VIII Di Madrasah Tsanawiyah Swasta Samahani Aceh Besar. Skripsi, Jurusan Pendidikan Geografi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Syiah Kuala. Pembimbing: (1) Drs. Thamrin K, M.Si (2) M. Okta Ridha, S.Pd M.Pd Kata Kunci: Model Pembelajaran ARIAS, Media Audio Visual, Hasil Belajar Model pembelajaran ARIAS adalah salah satu model pembelajaran untuk menanamkan rasa yakin dan percaya diri pada siswa,dan dapat menciptakan suasana belajar yang aktif dengan berbantuan media audio visual. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu bagaimanakah (1) Peningkatan hasil belajar siswa; (2) Aktivitas guru dan siswa dalam pembelajaran; (3) Keterampilan guru dalam mengelola pembelajaran; (4) Respon siswa setelah mengikuti pembelajaran. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII-1 MTs Swasta Samahani Aceh Besar yang berjumlah 17 siswa. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan lembar soal, lembar pengamatan aktivitas guru dan siswa, lembar pengamatan keterampilan guru, dan lembar respon siswa. analisis data menggunakan rumus statistik deskriptif persentase. Hasil penelitian menunjukan bahwa: (1) Persentase ketuntasan secara individual setelah pembelajaran siklus I hingga siklus III terjadi peningkatan. Pada siklus I terdapat 9 siswa yang tuntas, siklus II meningkat menjadi 13 siswa, dan menjadi 15 siswa pada siklus III. Persentase ketuntasan klasikal juga meningkat, 40% pada siklus I, 80% pada siklus II, 90% pada siklus III; (2) Aktivitas guru dan siswa telah mencerminkan penerapan model pembelajaran ARIAS berbantuan media audio visual, pada siklus I, terdapat 5 dari 12 aktivitas dikategorikan sesuai, selanjutnya 8 dari 12 aktivitas pada siklus II dan meningkat menjadi 10 dari 12 aktivitas pada siklus III. (3) Keterampilan guru dalam menggunakan model pembelajaran ARIAS berbantuan media audio visual mengalami peningkatan dari perolehan skor 3.11 kategori baik pada siklus I, skor 3.56 kategori baik sekali pada siklus II dan meningkat menjadi 3.72 pada siklus III dengan kategori baik sekali; dan (4) Respon siswa dalam penerapan model pembelajaran ARIAS berbantuan media audio visual dapat dikatakan baik yaitu 94.70% dari 17 siswa berpendapat bahwa dengan belajar menggunakan model pembelajaran arias berbantuan media audio visual siswa dapat dengan mudah memahami materi yang disampaikan.

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN ARIAS (ASSURANCE, RELEVANCE, INTEREST, ASSESSMENT, SATISFACTION) BERBANTUAN MEDIA POWER POINT UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS XI SMA NEGERI 9 BANDA ACEH (PUTRI DELIMA, 2020)

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN TEAM ASSISTED INDIVIDUALIZATION BERBANTUAN MEDIA AUDIO VISUAL UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPS TERPADU SISWA KELAS VII SMPN 2 BANDA ACEH (Raihan Zakia, 2017)

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE MAKE A MATCH BERBANTUAN MEDIA AUDIO VISUAL UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR GEOGRAFI PESERTA DIDIK KELAS XI SMA NEGERI 12 BANDA ACEH (Cut Khairul Rizqa, 2020)

PERBANDINGAN PRESTASI BELAJAR SISWA DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA AUDIO VISUAL PADA SISWA KELAS VIII SMPN 1 BANDA ACEH (Santi hartina, 2014)

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING BERBANTUAN MEDIA AUDIO VISUAL UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR GEOGRAFI SISWA KELAS XI SMA NEGERI 9 BANDA ACEH (Silvya Anggrainy, 2020)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy