//

UJI AKTIVITAS EKSTRAK ETANOL SABUT BUAH PINANG MUDA (ARECA CATECHU L.) TERHADAP PERTUMBUHAN ESCHERICHIA COLI, STAPHYLOCOCCUS AUREUS, DAN CANDIDA ALBICANS

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Zakia Izzati - Personal Name
SubjectMEDICINAL PLANTS - AGRICULTURE
CANDIDA ALBICANS
Bahasa Indonesia
Fakultas FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM UNIVERSITAS SYIAH KUALA
Tahun Terbit 2018

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Uji aktivitas ekstrak etanol sabut buah pinang muda (Areca catechu L.) terhadap pertumbuhan Escherichia coli, Staphylococcus aureus, dan Candida albicans telah dilakukan untuk mengetahui aktivitas ekstrak etanol sabut buah pinang muda dalam menghambat pertumbuhan mikroba tersebut. Ekstraksi sabut buah pinang muda dilakukan dengan menggunakan metode maserasi, sedangkan pengujian aktivitas antimikroba dilakukan dengan menggunakan metode difusi kertas cakram (Kirby-Bauer) dengan variasi konsentrasi ekstrak yaitu 5; 10; 20 dan 35%. Hasil karakterisasi simplisia diperoleh kadar air sebesar 3,57%, kadar abu total 3,55%, kadar sari larut air 29,7% dan kadar sari larut etanol 16,4%. Hasil karakterisasi ekstrak diperoleh kadar air sebesar 24,93%, kadar abu total 3,48%, kadar sari larut air 65,3% dan kadar sari larut etanol 71,3%. Hasil uji fitokimia menunjukkan bahwa ekstrak etanol sabut buah pinang muda mengandung senyawa flavonoid, tanin, saponin dan steroid. Hasil uji aktivitas antimikroba menunjukkan bahwa ekstrak etanol sabut buah pinang muda memiliki aktivitas antibakteri terhadap bakteri S. aureus dengan zona hambat terbesar yaitu 6,4 mm pada konsentrasi 35%, sedangkan ekstrak etanol sabut buah pinang muda tidak dapat menghambat pertumbuhan bakteri E. coli dan jamur C. albicans. Kata kunci: Ekstrak etanol sabut buah pinang muda, Areca catechu L., Escherichia coli, Staphylococcus aureus, Candida albicans.   ABSTRACT Activity test of ethanol extract from unripe areca husk fruit (Areca catechu L.) towards growth of Escherichia coli, Staphylococcus aureus, and Candida albicans has been conducted to know the activity of ethanol extract from unripe areca husk fruit in inhibiting the growth of those microbials. Extraction from unripe areca husk fruit was conducted using a maceration method, while testing of antimicrobial activity was conducted using a disc paper diffusion method (Kirby-Bauer) with variation of extract concentrations of 5; 10; 20; and 35%. The results of simplicial characterization obtained water content of 3.57%, total ash content of 3.55%, water soluble extract content of 29.7%, and ethanol soluble extract content of 16.4%. The results of extract characterization obtained water content of 24.93%, total ash content of 3.48%, water soluble extract content of 65.3%, and ethanol soluble extract content of 71.3%. Phytochemical test showed that ethanol extract of unripe areca husk fruited contained flavonoid compounds, tannins, saponins and steroids. Antimicrobial activity test shows that ethanol extract of unripe areca husk fruit had antibacterial activity towards S. aureus bacteria with the largest inhibiting zone diameter of 6,4 mm at 35% concentration, while ethanolic extraction of unripe areca husk fruit does not inhibit the growth of E. coli bacteria and C. albicans fungi. Keywords: unripe areca husk fruit ethanol extract, Areca catechu L., Escherichia coli, Staphylococcus aureus, Candida albicans.

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

UJI AKTIVITAS ANTIMIKROBA EKSTRAK ETANOL DAUN JABON (NEOLAMARCKIA CADAMBA (ROXB.) BOSSER) TERHADAP PERTUMBUHAN STAPHYLOCOCCUS AUREUS, ESCHERICHIA COLI, DAN CANDIDA ALBICANS (NOVA FERNANDALIA, 2019)

AKTIVITAS ANTIMIKROBIAL EKSTRAK N-HEKSANA DARI KULIT BATANG TUMBUHAN CINNAMOMUM SINTOK (Dito Harya Maulana, 2014)

SKRINING TUMBUHAN YANG BERPOTENSI SEBAGAI ANTIMIKROBA DI KAWASAN MANIFESTASI GEOTERMAL IE BRôK SEULAWAH AGAM AREA B2-1 (Rd. Rhegyn Gheisyara Pradysta, 2019)

SKRINING AKTIVITAS TUMBUHAN YANG BERPOTENSI SEBAGAI BAHAN ANTIMIKROBA DI AREA BAWAH KAWASAN IE SEU-UM (OUTFLOW GEOTHERMAL ZONE) ACEH BESAR (saima putri harahap, 2016)

SKRINING AKTIVITAS TUMBUHAN YANG BERPOTENSI SEBAGAI BAHAN ANTIMIKROBA DI KAWASAN IE JUE AREA 3 DESA MEURAH (UPFLOW GEOTHERMAL ZONE) KABUPATEN ACEH BESAR (Nisa Ulmuddrika, 2017)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy