//

ANALISIS EFISIENSI ENERGI WIRELESS LAN BERBASIS CLUSTERING UNTUK LINGKUNGAN FREE SPACE DAN MULTIPATH

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Rina Elvida - Personal Name
SubjectWIRELESS COMMUNICATION - ENGINEERING
LOCAL AREA NETWORKS
Bahasa Indonesia
Fakultas Program Studi Magister Teknik Elektro Universitas Syiah Kuala
Tahun Terbit 2018

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Konsumsi energi menjadi perhatian utama dalam komunikasi Wireless LAN (WLAN), karena WLAN membutuhkan sumber daya energi yang tinggi. Salah satu cara mengurangi energi yang dikonsumsi dapat menggunakan clustering. Clustering sangat berguna dalam skalabilitas jaringan dan penghematan energi. WLAN biasanya mengalami gejala yang disebut multipath yang dapat berbentuk pantulan, difraksi, dan free space. Tesis ini membahas analisis efisiensi energi pada jaringan WLAN berbasis clustering berdasarkan ukuran data, jarak, dan jumlah penerima yang berbeda serta membandingkan efisiensi energi pada bit rate 1 Mbps dan 11 Mbps pada lingkungan free space dan multipath. Adapun metode yang digunakan yaitu dengan memodelkan persamaan matematis berdasarkan topologi jaringan WLAN berbasis clustering yang dibedakan dalam skenario I, II dan III. Hasil simulasi menggunakan Matlab menunjukkan bahwa lingkungan free space, multipath, jumlah penerima, dan bit rate berpengaruh terhadap energi yang dikonsumsi dan efisiensi energi pada jaringan. Efisiensi energi pada skenario I dengan satu penerima lebih besar dibandingkan dengan skenario II dan III yang memiliki lebih dari satu penerima. Selain itu efisiensi energi pada bit rate 11 Mbps lebih besar dibandingkan dengan 1 Mbps. Kata Kunci : WLAN, free space, multipath, energi yang dikonsumsi, efisiensi energi

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

STUDI IMPLEMENTASI JARINGAN WIRELESS MESHNETWORKMENGGUNAKANPROTOKOL ROUTING OLSR (Ghufran IY, 2020)

PENINGKATAN KUALITAS LAYANAN WIRELESS MULTIMEDIA PADA HOTSPOT MIKROTIK MENGGUNAKAN PROTOKOL EDCA (safwan, 2014)

ANALISIS PENGARUH BANDWIDTH KANAL TERHADAP KONSUMSI ENERGI WIFI 802.11AC YANG MENGGUNAKAN SISTEM KEAMANAN WPA DAN WPA2 PADA SMARTPHONE (Raziv Ravsanzhani, 2016)

PERANCANGAN DAN EVALUASI KINERJA WIRELESS MESH NETWORK (WMN) PADA TOPOLOGI GRID MENGGUNAKAN SIMULATOR JARINGAN NS-3 (Muammar Rifqi, 2015)

ANALISIS KINERJA ACCESS POINT 802.11G PADA JARINGAN WIRELESS DISTRIBUTION SYSTEM DARI SISI CLIENT MENGGUNAKAN TOPOLOGI POINT TO POINT (Sayed Arif, 2014)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy