//

PERBANDINGAN DAYA INGAT ANAK PADA SEKOLAH DASAR NEGERI DAN SEKOLAH DASAR ISLAM TERPADU KABUPATEN ACEH BESAR

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Desrina - Personal Name
SubjectCHILDREN - HEALTH
MEMORY - HUMAN PHYSIOLOGY
Bahasa Indonesia
Fakultas Program Studi Magister Keperawatan Universita Syiah Kuala
Tahun Terbit 2018

Abstrak/Catatan

PERBANDINGAN DAYA INGAT ANAK PADA SEKOLAH DASAR NEGERI DAN SEKOLAH DASAR ISLAM TERPADU KABUPATEN ACEH BESAR Oleh: Desrina NPM. 1209200180021 Komisi Pembimbing Dr. dr. Endang Mutiawati R, Sp.S (K) Dr. T. Rusli Yusuf, M.Pd ABSTRAK Kualitas bangsa di masa depan ditentukan oleh kualitas anak-anak saat ini. Agar memperoleh pertumbuhan dan perkembangan anak usia sekolah yang optimal maka perlu diperhatikan asupan nutrisi baik secara kualitas maupun kuantitas. Dalam masa pertumbuhan dan perkembangan tersebut pemberian nutrisi atau asupan makanan pada anak tidak selalu dilakukan dengan sempurna. Desain penelitian ini adalah kuantitatif dengan metode komparatif. Populasi dalam penelitian ini adalah anak sekolah dasar. Teknik pengambilan sampel yang digunakan quota sampling berjumlah 20 orang. Hasil uji daya ingat anak dari ketiga uji daya ingat yang dilakukan pada 10 anak SD Negeri tidak ada yang memiliki skor yang tinggi, sedangkan untuk SD IT dari 10 anak yang di uji daya ingat terdapat anak yang memiliki skor tinggi, pada media angka terdapat 6 orang (60%), 3 orang (30%) dan 1 orang (10%) pada game gadget. Hasil uji perbedaan di atas diketahui kolom T- Tes for Equality of Means pada variabel faktor individu, lingkungan dan daya ingat memiliki nilai signifikan < 0,05 (p < 0,05), faktor individu sebesar 0.007, faktor lingkungan 0,026 dan daya ingat sebesar 0.015 di mana semua nilai variabel < 0,05, berarti terdapat perbedaan. Sedangkan untuk faktor objek nilai signifikan sebesar 0.717 (P>0.05) yang artinya tidak terdapat perbedaan antara faktor objek SD Negeri dengan SD IT. Kata Kunci : Perbandingan, daya ingat, sekolah negeri dan sekolah swasta. COMPARISON OF THE REMEMBER OF CHILDREN IN INTEGRATED ISLAMIC SCHOOL AND BASIC SCHOOL OF ELEMENTARY SCHOOL ACEH BESAR REGENCY By : Desrina Std. Number : 1209200180021 Supervisor Dr. dr. Endang Mutiawati R, Sp.S (K) Dr. T. Rusli Yusuf, M.Pd ABSTRACT The nation quality in the future is determined by the quality of the kids on this period. In order to achieve optimal growth of the kids at the school age, it is needed to focus on the nutrition on the kids which is probably cannot well given. The design of this study is quantitative with comparative methods. The population is the elementary school students. The sampling technique used by quota sampling was 20 people. The results of the students's memory test from the three memory tests were carried out on 10 public elementary school students, none of whom had a high score, while for the SD IT of 10 students who were tested for memory there were children who had a high score, in the media figures there were 6 students (60%), 3 students (30%) and 1 student (10%) in the gadget game. The results of the difference test above note that the T-Test for Equality of Means column on the variables of individual, environmental and memory factors has a significant value

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

PERSEPSI ORANG TUA TERHADAP SEKOLAH DASAR ISLAM TERPADU (SDIT) DAN SEKOLAH DASAR NEGERI DI BANDA ACEH (MUTIA SALMA, 2019)

HUBUNGAN KEMAMPUAN MOTORIK DENGAN TINGKAT KEBUGARAN JASMANI SISWA KELAS VI PADA SEKOLAH DASAR (SD) NEGERI 3 BAKTIYA KABUPATEN ACEH UTARA (MAULANA IQBAL, 2015)

GAMBARAN PENGETAHUAN DAN SIKAP ANAK DALAM PEMELIHARAAN KESEHATAN GIGI DAN MULUT (FITRI ULVIA, 2015)

EVALUASI BENTUK MATERI PEMBELAJARAN PENDIDIKAN JASMANI, OLAHRAGA DAN KESEHATAN SEKOLAH DASAR NEGERI SE-KECAMATAN DARUSSALAM TAHUN PELAJARAN 2014/2015 (ABDUL RAHIM, 2016)

HUBUNGAN POLA ASUH ORANG TUA DENGAN PERILAKU MAKAN PADA ANAK USIA SEKOLAH DI SEKOLAH DASAR ACEH BESAR (RAHMUL IZZATI, 2019)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy