//

PRARANCANGAN PABRIK FORMALIN DARI METANOL DAN UDARA MENGGUNAKAN PROSES FORMOX DENGAN KAPASITAS PRODUKSI 20.000 TON/TAHUN

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang M ALDI ROMANSA LBS - Personal Name

Abstrak/Catatan

Prarancangan Pabrik Formalin ini menggunakan bahan baku metanol dan udara. Metanol diperoleh dari daerah Bontang, Kalimantan Timur. Kapasitas produksi pabrik ini adalah 20.000 Ton/Tahun dengan hari kerja 330 hari/tahun. Metode Proses pabrik ini menggunakan proses formox dengan tahap persiapan udara dialirkan menuju Heater untuk dilakukan pemanasan sehingga udaranya naik menjadi 120 oC. Tahap persiapan metanol untuk vaporizer metanol disimpan di dalam tangki penyimpanan lalu dialirkan menggunakan pompa ke vaporizer untuk ditingkatkan temperaturnya dari 27oC menjadi 120oC agar metanol menguap secara sempurna. Kemudian uap metanol naik ke atas permukaan vaporizer untuk dialirkan menggunakan kompresor menuju Reaktor. Kondisi steam yang digunakan memiliki tekanan 4 atm dan suhu 144oC. Uap metanol dan udara yang telah dipanaskan akan direaksikan secara kontinyu di dalam reaktor jenis fixed bed multitube untuk membentuk gas formaldehid. Kondisi operasi diatur pada suhu 300oC dan tekanan 1,7 atm. Tahap pemurnian Formaldehid yang telah terbentuk setelah direaksikan akan dipisahkan dari gas yang tidak diperlukan, yaitu CH3OH, Ar, CO2, CO, dan N2. Pemurnian formaldehid dilakukan pada sebuah kolom absorber dengan tipe packed tower, dan menggunakan air sebagai absorben yang di suplai menggunakan pompa. Produk formaldehid dan sisa metanol yang tidak bereaksi dibawa menuju kolom absorber dengan bantuan kompresor. Kemudian produk formaldehid akan diserap oleh air yang berasal dari sumber penyedia air proses di utilitas. Gas yang telah diserap akan menjadi larutan formaldehid 37% (formalin) sekitar 99 %. Bentuk perusahaan yang direncanakan adalah Perseroan Terbatas (PT) dengan menggunakan metode struktur garis dan staf. Kebutuhan tenaga kerja untuk menjalankan perusahaan ini berjumlah 112 orang. Lokasi pabrik direncanakan didirikan di daerah Bontang, Kalimantan Timur dengan luas tanah 20.000 m2. Sumber air pabrik ini berasal dari sungai Guntung, Bontang dengan total kebutuhan air sebesar 86.377,39 kg/jam, Kebutuhan air sanitasi sebesar 1.239,06 kg/jam, kebutuhan air proses sebesar 922,8858 kg/jam, kebutuhan air untuk steam sebesar 238,96 kg/jam dan kebutuhan air pendingin sebesar 56.428,49 kg/jam serta untuk memenuhi kebutuhan listrik sebesar 5 MW diperoleh dari generator diesel. Hasil analisa ekonomi yang diperoleh adalah sebagai berikut : 1. Fixed Capital Investment = Rp. 146.514.319.693,- 2. Working Capital Investment = Rp. 36.628.579.923,- 3. Total Capital Investment = Rp. 183.142.899.617,- 4. Total Production Cost = Rp. 218.206.761.897,- 5. Sales Price = Rp. 298.830.159.608,- 6. Profit = Rp. 58.967.548.283,- 7. Pay Out Time (POT) = 4,4 tahun 8. Rate Of Return (ROR) = 32,20 % 9. Internal Rate Of Return (IRR) = 24,46 % 10. Break event Point (BEP) = 42 %

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

PRARANCANGAN PABRIK FORMALIN DARI METANOL DAN UDARA MENGGUNAKAN PROSES HALDOR TOPSOE DENGAN KAPASITAS 25.000 TON PER TAHUN (M. Salman Fauzan, 2016)

PRARANCANGAN PABRIK FORMALIN DARI METANOL DAN UDARA DENGAN PROSES METAL OXIDE CATALYST KAPASITAS PRODUKSI 25.000 TON/TAHUN (INDAH NAYUMI, 2020)

PRARANCANGAN PABRIK FORMALIN DARI METANOL DAN UDARA DENGAN PROSES METAL OXIDE CATALYST KAPASITAS PRODUKSI 25.000 TON/TAHUN (INTAN MUTIA, 2020)

PRARANCANGAN PABRIK FORMALIN DARI METANOL DAN UDARA MENGGUNAKAN PROSES FORMOX DENGAN KAPASITAS PRODUKSI 20.000 TON/TAHUN (M ALDI ROMANSA LBS, 2018)

PRARANCANGAN PABRIK FORMALIN DARI METANOL DAN UDARA MENGGUNAKAN PROSES FORMOX DENGAN KAPASITAS PRODUKSI 20.000 TON/TAHUN (Dian Noer Pratama, 2018)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy