//

PENGARUH PARAMETER PEMOTONGAN TERHADAP KEBULATAN BENDA KERJA PADA PROSES BUBUT

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang rahardianto.s - Personal Name
SubjectCUTTING TOOLS
TURNING TOOLS
Bahasa Indonesia
Fakultas Fakultas Teknik
Tahun Terbit 2013

Abstrak/Catatan

Proses pemesinan merupakan salah satu teknologi proses produksi yang banyak digunakan dalam industri pembuatan komponen-komponen mesin. Penelitian mengenai permesinan tetap dilakukan, disamping untuk menghasilkan kualitas hasil pemotongan yang semakin baik, juga untuk mengetahui lebih jauh hubungan antara beberapa parameter pemotongan yang menjadi dasar pengembangan perencanaan pemesinan yang optimum. Setiap proses pemesinan memiliki ciri tertentu atau suatu komponen yang dihasilkan, antara lain adalah kebulatan (silindris). Karakteristik kebulatan produk hasil proses bubut dipengaruhi oleh beberapa faktor, diantaranya kecepatan potong, gerak makan dan kedalaman potong. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meneliti pengaruh kondisi pemotongan terhadap kebulatan produk, yang dihasilkan melalui proses bubut, khususnya adalah untuk mengetahui pengaruh kecepatan potong terhadap kebulatan, pengaruk kedalaman potong terhadap kebulatan, pengaruh kecepatan gerak terhadap kebulatan. Pembubutan dilakukan dengan kecepatan potong 30 m/min, 50 m/min dan 70 m/min. Dengan kedalaman potong 0.1(mm) pada masing-masing kecepatan dan pahat yang digunakan adalah pahat HHS. Untuk mengetahui tingkat kebulatan (nilai simpangan) dilakukan pengujian dengan menggunakan Mesin MarFrom MMQ 100. Hasilnya menunjukkan tiga perbedaan tingkat kebulatan berdasarkan nilai simpangan yang diperoleh, yaitu pada kecepatan potong 70 m/min adalah yang menunjukkan hasil yang paling bulat.

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

PENGARUH PARAMETER PEMOTONGAN TERHADAP KEBULATAN BENDA KERJA PADA PROSES BUBUT (rahardianto.s, 2013)

PENGARUH PARAMETER PEMOTONGAN PADA KEBULATAN DAN KEKASARAN BENDA KERJA HASIL PROSES CIRCULAR INTERPOLATION CUTTING PADA MESIN CNC MILLING HEADMAN ZXK-32B (Muhammad Lutfi, 2018)

HUBUNGAN PARAMETER PEMOTONGAN TERHADAP BENTUK DAN JENIS GERAM PADA PROSES BUBUT DENGAN BAHAN MATERIAL BAJA KARBON SEDANG (Muhammad Wahyu, 2019)

ANALISA GAYA POTONG POROS RODA MOBIL TENAGA SURYA TERHADAP KEBULATAN PROSES MILLING AGMA A-8 MENGGUNAKAN METODE HELICAL INTERPOLASI (Muhammad Rio Sukarsa, 2016)

ANALISIS KEBULATAN HASIL PROSES HELICAL INTERPOLATION CUTTING MENGGUNAKAN PAHAT HSS PADA MESIN CNC AGMA A-8 (Muhammad Aiyub, 2015)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy