//

EFEKTIVITAS PENDEKATAN GESTALT DENGAN TEKNIK PARADOXICAL INTERVENTION UNTUK MENINGKATKAN RASA PERCAYA DIRI SISWA

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Euis Mayangsari - Personal Name
SubjectCOMPUTER SCIENCE.
Bahasa Indonesia
Fakultas PROGRAM STUDI PENDIDIKAN JASMANI, KESEHATAN DAN REKREASI JURUSAN PENDIDIKAN OLAHRGA FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS SYIAH KUALA
Tahun Terbit 2018

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Mayangsari, Euis. 2018. Efektivitas Pendekatan Gestalt Dengan Teknik Paradoxical Intervention Untuk Meningkatkan Rasa Percaya Diri Siswa. Skripsi. Jurusan Bimbingan dan Konseling. Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Universitas Syiah Kuala. Pembimbing: (1) Dra. Nurhasanah, M.Pd., (2) Nurbaity, S.Pd., M.Ed Kata Kunci: Efektivitas Teknik Paradoxical Intervention, Meningkatkan Percaya Diri Percaya Diri merupakan suatu sikap atau perasaan yakin atas kemampuan diri sendiri, dapat mengembangkan kesadaran diri, berpikir positif, memiliki kemandirian, dan mempunyai kemampuan untuk memiliki serta mencapai sesuatu yang diinginkan. Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh teknik paradoxical intervention dalam meningkatkan rasa percaya diri siswa. Pendekatan penelitian yang digunakan yaitu kuantitatif Pre-Eksperiment dengan bentuk One Group Pretest-Postest. Objek dalam penelitian ini yaitu siswa yang memiliki percaya diri yang rendah. Adapun subjek dalam penelitian terdiri dari 10 orang siswa, dimana penentuan subjek berdasarkan hasil observasi peneliti di lapangan dan juga direkomendasi oleh guru bimbingan dan konseling. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan skala kepercayaan diri dengan reliabilitas sebesar 0,881 artinya memiliki reliabilitas yang tinggi. Teknik analisis data menggunakan uji Wilcoxon. Hasil penelitian menunjukkan bahwa setelah diberikan perlakuan pada siswa rata-rata peningkatan mencapai 80%. Dengan demikian terdapat perbedaan yang signifikan antara data sebelum dan sesudah treatment.

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

EFEKTIVITAS TEKNIK KONSELING SELF MODELING DALAM MENINGKATKAN RASA PERCAYA DIRI PADA REMAJA DI PANTI ASUHAN(SUATU PENELITIAN DI PANTI ASUHAN NIRMALA KOTA BANDA ACEH) (MARWAH ZAKIYATI, 2014)

EFEKTIVITAS TEKNIK PSIKODRAMA DALAM MENINGKATKAN RASA PERCAYA DIRI PADA SISWA SMP NEGERI 9 TAKENGON (Yulia Sinta, 2014)

UPAYA GURU BK DALAM MEMBENTUK RASA PERCAYA DIRI (SELF CONFIDENCE) PADA SISWA (SUATU PENELITIAN PADA GURU BK DAN SISWA DI SMP NEGERI BANDA ACEH) (Iin Faryani, 2016)

MENINGKATKAN RASA PERCAYA DIRI ANAK USIA 4-5 TAHUN MELALUI METODE SHOW AND TELL DI TK IT MON KUTA LAMBHUK (HESTI WELA ARIKA, 2020)

EFEKTIVITAS PENERAPAN KONSELING GESTALT MELALUI TEKNIK REFRAMING UNTUK MENURUNKAN PERILAKU INTERNET ADDICTION PADA SISWA SMP (SUATU PENELITIAN DI SMPN 1 BANDA ACEH) (FATTAYATINUR, 2018)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy