//

VISUALISASI PERATURAN KESELAMATAN KERJA DI LABORATORIUM KIMIA FKIP SEBAGAI MEDIA PERKULIAHAN PRAKTIUKUM KIMIA DASAR

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Nurainun Adamy - Personal Name

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Adamy, Nurainun. 2018. Pengembangan Video Keselamatan Kerja untuk Laboratorium Jurusan Kimia FKIP Unsyiah pada Praktikum Kimia Dasar. Skripsi, Jurusan Kimia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Syiah Kuala. Pembimbing: (1) Dr. M. Hasan, M.Si., (2) Dra. Zarlaida Fitri, M.Sc. Kata kunci : media video, keselamatan kerja, laboratorium kimia Telah dilakukan penelitian dengan judul “Visualisasi Peraturan Keselamatan Kerja di Laboratorium Kimia FKIP sebagai Media Perkuliahan Praktiukum Kimia Dasar”. Penelitian ini menggunakan metode penelitian pengembangan (R&D) model ADDIE. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui : (1) Pengembangan video keselamatan kerja untuk Laboratorium Jurusan Kimia FKIP Unsyiah. (2) Tanggapan laboran, asisten laboratorium dan mahasiswa tentang video keselamatan kerja di laboratorium. Penelitian dilaksanakan di Laboratorium Kimia FKIP Unsyiah. Instrumen penelitian yang digunakan adalah lembar validasi kelayakan video dan angket tanggapan untuk laboran, asisten laboratorium dan mahasiswa. Penelitian ini menggunakan desain pengembangan ADDIE yang dilakukan melalui 5 (lima) tahap, yaitu (1) analysis, (2) design, (3) development, (4) implementation, dan (5) evaluation. Hasil pengembangan video diuji kelayakan oleh validator ahli. Pengembangan video keselamatan kerja untuk laboratorium kimia setelah divalidasi didapatkan hasil 80 % dengan kategori layak. Hal ini menunjukkan bahwa media pembelajaran video yang dikembangkan dapat diimplementasikan pada mahasiswa FKIP kimia Unsyiah angkatan 2017. Rerata penilaian tanggapan laboran yaitu 94% dengan kategori baik sekali. Tanggapan yang diajukan terhadap asisten laboratorium memperoleh persentase rata-rata keseluruhan dari 4 pernyataan sebesar 94% dengan kategori baik sekali. Tanggapan yang diajukan terhadap mahasiwa tentang pengembangan video keselamatan kerja memperoleh hasil persentase keseluruhan sebanyak 92% dengan kategori baik sekali. Secara keseluruhan dapat disimpulkan bahwa laboran, asisten laboratorium dan mahasiswa memberikan respon positif terhadap pengembangan video keselamatan kerja untuk laboratorium jurusan kimia FKIP Unsyiah menggunakan Kinemaster.

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

ANALISIS PENERAPAN STANDAR KEAMANAN, KESELAMATAN, DAN KESEHATAN KERJA DI LABORATORIUM KIMIA SEKOLAH (DEWI AYU ANGGRAINI, 2020)

PENGEMBANGAN MEDIA QUICK RESPON CODE BERBASIS WEB SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PENGENALAN INSTRUMEN KIMIA DI LABORATORIUM KIMIA FKIP UNSYIAH (NURMALAHAYATI, 2018)

PERBANDINGAN PENGARUH EKSTRAK KULIT MANGGIS (GARCINIA MANGOSTANA L.) OLAHAN LABORATORIUM FKIP KIMIA UNSYIAH DAN OLAHAN PABRIK TERHADAP PERTUMBUHAN BAKTERI ENTEROCOCCUS FAECALIS (FAIZA ATIKA, 2018)

PENGEMBANGAN INSTRUMEN PENILAIAN PSIKOMOTORIK UNTUK PRAKTIKUM KIMIA DASAR (Nanda Saputri, 2018)

PENGEMBANGAN MAJALAH KIMIA PADA MATERI HUKUM-HUKUM DASAR KIMIA KELAS X (ALHUDA PAKPAHAN, 2018)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy