//

KONTRIBUSI HASIL HUTAN BUKAN KAYU TERHADAP PENDAPATAN MASYARAKAT ( STUDI KASUS: DESA PANTON PAWOH KECAMATAN LABUHANHAJI BARAT KABUPATEN ACEH SELATAN )

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Chairan - Personal Name
SubjectFOREST PRODUCTS
FOREST MANAGEMENT
Bahasa Indonesia
Fakultas FAKULTAS EKONOMI BISNIS UNIVERSITAS SYIAH KUALA
Tahun Terbit 2018

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Judul : Kontribusi Hasil Hutan Bukan Kayu Terhadap Pendapatan Masyarakat (Studi Kasus Desa Panton Pawoh Kecamatan Labuhanhaji Barat Kabupaten Aceh Selatan) Nama : Chairan NIM : 1201101010086 Fakultas : Ekonomi Dan Bisnis Jurusan : Ekonomi Pembangunan Pembimbing : Nur Aidar, S.E., M.S.E Penelitian bertujuan untuk mengetahui besaran kontribusi hasil hutan bukan kayu (HHBK) terhadap pendapatan masyarakat Desa Panton Pawoh Kecamatan Labuhanhaji Barat Kabupaten Aceh Selatan yang merupakan salah satu desa yang terletak dipinggir hutan juga berbatasan langsung dengan Kawasan Ekosistem Leuser. Sampel diambil menggunakan metode simple random sampling, sebanyak 148 responden kemudian diwawancara dengan menggunakan alat bantu kuesioner. Data sekunder juga digunakan yang diperoleh dari BPS, institusi pemerintah terkait dan studi literatur. Analisis data dalam penelitian ini dilakukan secara deskriptif berdasarkan data-data yang telah ditabulasi sebelumnya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat beberapa jenis HHBK yang dimanfaatkan oleh masyarakat yaitu: ikan dan udang air tawar, sarang burung walet, jernang, madu, aren, rotan dan damar. Rata-rata pendapatan per bulan yang diperoleh responden dari HHBK sebesar Rp 348.302 atau 19,86 persen dari total pendapatan responden. Selain itu, terdapat beberapa jenis HHBK yang dipungut untuk dikonsumsi sehari-hari. Dengan demikian, dapat dikatakan bahwa HHBK belum dimanfaatkan secara optimal oleh masyarakat Desa Panton Pawoh. Kata kunci: kontribusi, HHBK, pendapatan, Desa Panton Pawoh ABSTRACT Title : Contribution of Non Timber Forest Products to Community Income (Case Study of Panton Pawoh Village, Labuhanhaji Barat District, South Aceh District) Student Name : Chairan Student ID : 1201101010086 Faculty : Economics and Business Departmen : Economic Development Advisor : Nur Aidar, S.E., M.S.E The purpose of this research is to know the amount of non timber forest product (NTFPs) contribution to the income of community Panton Pawoh Village, West Labuhanhaji Subdistrict, South Aceh Regency which is one of the villages located beside forest also directly adjacent to Leuser Ecosystem Area. Samples were taken using simple random sampling method, as many as 148 respondents were then interviewed using questionnaires. Secondary data are also used obtained from BPS, relevant government institutions and literature studies. Data analysis in this research is done descriptively based on data that has been tabulated before. The results showed that there are several types of NTFPs utilized by the community, namely: freshwater fish and shrimp, swallow nest, jernang, honey, palm fiber, rattan and resin. The average monthly income earned by respondents from NTFPs amounted to 348,302 IDR or 19.86 percent of the total income of respondents. In addition, there are several types of NTFPs collected for daily consumption. Thus, it can be said that NTFPs have not been optimally utilized by the people of Panton Pawoh Village. Keywords: contribution, NTFPs, income, Panton Pawoh Village

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

MANAJEMEN KONFLIK PADA KELUARGA POLIGAMI (STUDI KASUS TIGA KELUARGA POLIGAMI DI DESA PANTON PAWOH KECAMATAN LABUHANHAJI BARAT KABUPATEN ACEH SELATAN (Risda Amalia, 2019)

OPTIMALISASI PEMANFAATAN HASIL HUTAN BUKAN KAYU OLEH MASYARAKAT BLANG JERANGO DI KAWASAN PENYANGGA TAMAN NASIONAL GUNUNG LEUSER (Herdansyah, 2014)

ANALISIS PEMANFAATAN HUTAN RAKYAT OLEH MASYARAKAT DI WILAYAH DESA SEUNEBOK KECAMATAN JOHAN PAHLAWAN KABUPATEN ACEH BARAT (Yoyon Helmi, 2015)

PERSEPSI MASYARAKAT TERHADAP PEMBANGUNAN HUTAN KOTA BNI (STUDI KASUS TERHADAP MASYARAKAT DI DESA TIBANG KECAMATAN SYIAH KUALA) (Alfiyan Muhiddin, 2014)

JENIS DAN FUNGSI LEGENDA DI KECAMATAN PANTON REU KABUPATEN ACEH BARAT (Linda Yusandi, 2017)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy