//

PENERAPAN POLA DASAR BUSANA WANITA PADA USAHA MENJAHIT PAKAIAN WANITA DI KECAMATAN DARUL IMARAH ACEH BESAR

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang ANNISA URSIAH - Personal Name
SubjectWOMEN'S CLOTHING
Bahasa Indonesia
Fakultas FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS SYIAH KUALA
Tahun Terbit 2018

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Annisa Ursiah. 2018. Penerapan Pola Dasar Busana Wanita Pada Usaha Menjahit Pakaian Wanita di Kecamatan Darul Imarah Aceh Besar Skripsi, Program Studi Pendidikan Kesejahteraan Keluarga, Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan, Universitas Syiah Kuala. Pembimbing: (1) Dra. Fikriah Noer, M. Pd. (2) Dra. Fitriana, M. Si. Kata kunci : Pola Dasar Wanita, Usaha Menjahit Kebutuhan manusia akan pakaian semakin meningkat setiap tahunnya, khususnya pada pakaian wanita. Penjahit pakaian wanita biasanya memiliki beragam pola yang digunakan dalam membuat pola pakaian wanita. Penjahit pakaian wanita khususnya di Kecamatan Darul Imarah Aceh Besar tentunya menerapkan satu jenis pola dasar yang digunakan sebagai pedoman dalam membuat sebuah pakaian, hal tersebut dapat mempengaruhi hasil jahitan dan proses menjahit yang berbeda-beda antara satu dengan lainnya. Penelitian ini berupaya mengetahui bagaimana penerapan pola dasar busana yang digunakan oleh penjahit pakaian wanita mempengaruhi proses menjahit pada usaha menjahit pakaian wanita di Kecamatan Darul Imarah Aceh Besar. Secara khusus penelitian ini bertujuan untuk (1) Mengetahui penerapan pola dasar busana wanita yang digunakan pada usaha menjahit pakaian wanita di Kecamatan Darul Imarah Aceh Besar. (2) Mengetahui pengaruh dari penerapan pola dasar yang dipilih oleh setiap penjahit pakaian wanita di Kecamatan Darul Imarah Aceh Besar terhadap proses menjahit pakaian tersebut. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif. Dalam penelitian ini yang menjadi responden adalah tiga penjahit yang berada di Kecematan Darul Imarah Aceh Besar. Untuk mengumpulkan data digunakan teknik wawancara dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian penulis menemukan tiga usaha modiste atau penjahit yang menggunakan pola dasar dalam membuat pola dasar busan wanita yang berbeda. Diantaranya responden “A” membuat pola dengan menggunakan pola krontruksi di atas kain, responden “B” menggunakan pola kontruksi dan kontruksi di atas kain. sedangkan responden “C” menggunakan pola standar dengan teknik pengembangan. Masing-masing pola yang digunakan responden memiliki kelemahan dan kelebihan tersendiri. Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa, penerapan pola pada usaha busana yang di lakukan oleh tiga usaha modiste yang berada di Kecamatan Darul Imarah Aceh Besar adalah pola kontruksi, pola kontruksi di atas kain, dan pola standar dengan teknik pengembangan. Meskipun memiliki perbedaan dalam penerapan pola yang dikembangkan, akan tetapi untuk pakaian yang menggunakan pola dasar kontruksi dan pola kontruksi diatas kain menghasilkan busana yang bagus dan sesuai ukuran saat di pakai oleh konsumen, namun untuk pakaian yang menggunakan pola standar, penjahit perlu menambahkan ukuran pada bagian pinggang, dada, dan panjang baju untuk beberapa konsumen, karena ukuran badan konsumen tidak sama dengan ukuran pada pola standar.

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

PROFIL PENJAHIT WANITA DI GAMPONG MON ALUE KECAMATAN INDRAPURI ACEH BESAR (Nia Amalia, 2018)

HUBUNGAN KETERAMPILAN MENJAHIT DENGAN NILAI MATA KULIAH KONSTRUKSI BUSANA WANITA PADA MAHASISWA TATA BUSANA PKK FKIP UNSYIAH (Nurul Shoumi, 2016)

PROSES PEMBUATAN BUSANA KERJA WANITA PADA USAHA JABAR TAYLOR (Khairunnisa, 2019)

PEMBUATAN BUSANA KERJA WANITA MENGGUNAKAN POLA DASAR BUSRA (BUSRATUL HUSNA, 2019)

PERSEPSI WANITA MENOPAUSE TERHADAP DIRI DAN HUBUNGANNYA DENGAN TINGKAT KECEMASAN (STUDI ANALISIS KORELASI AWAL PADA WANITA MENOPAUSE DI KECAMATAN DARUL IMARAH KABUPATEN ACEH BESAR) (Zainap Tunrahmi, 2018)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy