//

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENYERAPAN TENAGA KERJA USAHATANI SAWAH DI PROVINSI ACEH

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Fauzul Halim - Personal Name
SubjectAGRICULTURAL WORKERS - ECONOMICS
LABORS
Bahasa Indonesia
Fakultas Program Studi Magister Ilmu Ekonomi Universitas Syiah Kuala
Tahun Terbit 2016

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh angkatan kerja, PDRB sub sektor tanaman pangan, luas lahan pertanian, nilai tukar petani dan upah minimum provinsi (UMP) terhadap penyerapan tenaga kerja pada usahatani sawah di Provinsi Aceh. Data yang digunakan adalah data sekunder dalam bentuk runut waktu (time series) selama periode tahun 2000-2013. Kemudian data dianalisis dengan menggunakan peralatan statistik regresi linier berganda. Penelitian menemukan bahwa Angkatan Kerja, PDRB sub sektor tanaman pangan, Luas Lahan Sawah, Nilai Tukar Petani (NTP) dan Upah Minimum Provinsi (UMP) berpengaruh positif dan signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja pada usahatani sawah di Provinsi Aceh. Peningkatan jumlah angkatan kerja, PDRB sektor tanaman pangan dan luas lahan sawah secara nyata dapat meningkatkan penyerapan tenaga kerja pada usahatani sawah. Peningkatan nilai tukar petani dan upah minimum provinsi secara nyata berdampak pada peningkatan penyerapan tenaga kerja usahatani sawah. Kesimpulan yang dapat diambil dari penelitian ini adalah, penyerapan tenaga kerja usahatani sawah di Provi nsi Aceh secara nyata dipengaruhi oleh angkatan kerja, PDRB sektor tanaman pangan, luas lahan sawah, nilai tukar petani dan upah minimum provinsi. Kata Kunci : Kesempatan Kerja Usahatani Sawah, Angkatan Kerja, PDRB Sub Sektor Tanaman Pangan, Luas Lahan Sawah, Nilai Tukar Petani dan Upah Minimum Provinsi

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

EFISIENSI PENGGUNAAN FAKTOR PRODUKSI MODAL DAN TENAGA KERJA PADA USAHATANI PADI SAWAH DI KECAMATAN INGIN JAYA KABUPATEN ACEH BESAR (Cut Al Riskika Putri, 2020)

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI CURAHAN WAKTU TENAGA KERJA PEREMPUAN PADA LAHAN USAHATANI PADI SAWAH DI KECAMATAN KUTA BARO KABUPATEN ACEH BESAR (FITRI YANI, 2020)

PERANAN SEKTOR PERTANIAN DALAM PENYERAPAN TENAGA KERJA DI PROVINSI ACEH (Teguh Fahrur Rozi, 2017)

PENGARUH CURAHAN TENAGA KERJA PADA USAHA TANI PADI SAWAH, USAHA TANI NON PADI SAWAH DAN USAHA NON PERTANIAN TERHADAP PENDAPATAN PETANI DI KECAMATAN INGIN JAYA KABUPATEN ACEH BESAR (M.JAMAL. ZA, 2020)

PENGARUH UPAH MINIMUM PROVINSI DAN PERTUMBUHAN EKONOMI TERHADAP PENYERAPAN TENAGA KERJA DI WILAYAH SUMATERA (REZKYADINI PUTRA PRATAMA, 2019)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy