//

EVALUASI TINGKAT KERUSAKAN JALAN DAN CARA PENANGGULANGANNYA DENGAN MENGGUNAKAN METODE PCI (PAVEMENT CONDITION INDEX) PADA JALAN LINTAS ULEE LHEUE – GAMPONG JAWA KOTA BANDA ACEH

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Hikmah Yulita - Personal Name

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Ruas jalan lintas Ulee Lheue – Gampong Jawa Kota Banda Aceh merupakan jalur yang sangat sering dilalui oleh masyarakat, baik masyarakat yang berada di luar maupun di dalam Kota Banda Aceh, karena Ulee Lheue merupakan salah satu objek wisata yang cukup populer di Kota Banda Aceh, masyarakat bisa menikmati keindahan laut Ulee Lheue sambil menikmati kelezatan kulinernya. Namun saat ini sebagian jalan utama pada ruas jalan tersebut tidak mampu lagi melayani arus lalu lintas dengan baik, karena terjadinya penurunan kualitas jalan. Oleh sebab itu perlu dilakukan kajian tentang kerusakan jalan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui jenis dan tingkat kerusakan permukaan jalan, menentukan nilai kondisi perkerasan jalan serta menentukan jenis penanganan jalan yang diperlukan sesuai dengan nilai kondisi perkerasan yang diperoleh. Penelitian ini mengambil lokasi di ruas jalan lintas Ulee Lheue – Gampong Jawa Kota Banda Aceh, dengan panjang jalan 1000 m dan lebar jalan 4 m. Pengumpulan data primer dilakukan dengan survei aktual lapangan yaitu berupa data panjang, lebar, serta kedalaman tiap jenis kerusakan yang menunjukkan skala kondisi permukaan jalan dari keadaan rusak ringan sampai rusak berat. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode PCI (Pavement Condition Index). Hasil penelitian menunjukkan bahwa jenis kerusakan yang terjadi pada ruas jalan lintas Ulee Lheue – Gampong Jawa Kota Banda Aceh adalah jenis kerusakan pelepasan butir (ravelling) 47%, retak pinggir/pinggir pecah (edge cracking/edge breaks) 18%, terkelupas (delamination) 24%, stripping 6%, lubang (patholes) 2%, benjol dan turun (bumps and sags) 2%, amblas (depression)1% dan tambalan (patching) 1%. Hasil pengolahan data diperoleh nilai PCI rata – rata adalah 45,13 dengan kondisi sedang (fair). Hal ini menunjukkan bahwa ruas jalan tersebut masih layak untuk dipakai tanpa perlu melakukan rekonstruksi. Berdasarkan kondisi tersebut, maka bentuk pemeliharaan yang dilakukan adalah pemeliharaan berkala. Pemeliharaan berkala dilakukan dengan tujuan agar penurunan kondisi jalan dapat dikembalikan pada kondisi sesuai dengan rencana dengan meningkatkan kemampuan struktural jalan. Kata kunci : Jenis dan Tingak Kerusakan Jalan, Metode PCI (Pavement Condition Index, Jenis Pemeliharaan Jalan.

Tempat Terbit
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

ANALISIS PENGARUH KERUSAKAN JALAN TERHADAP KARAKTRISTIK ALIRAN LALU LINTAS (STUDI KASUS: JALAN BLANG BINTANG LAMA DAN JALAN TEUNGKU HASAN DIBAKOI) (INTAN WERNANDA, 2017)

PEMETAAN KERUSAKAN JALAN MENGGUNAKAN VIDEO IMAGE DAN GEOGRAPHIC INFORMATION SYSTEM (GIS) DI RUAS JALAN BANDA ACEH-KRUENG RAYA STA 13+800 S/D STA 27+400 (FEBRI YUSTISIA, 2019)

ANALISIS TINGKAT KERUSAKAN JALAN DENGAN MENGGUNAKAN METODE PAVEMENT CONDITION INDEX (PCI) DAN MENENTUKAN JENIS PENANGANANNYA (STUDI KASUS JALAN JANGKA II - MATANG GLUMPANG II KABUPATEN BIREUEN) (Niswati, 2017)

PEMETAAN KERUSAKAN JALAN MENGGUNAKAN VIDEO IMAGE DAN GOEGRAPHIC INFOERMATION SYSTEM (GIS) DI RUAS JALAN BANDA ACEH-KRUENG RAYA STA 0+000 S/D STA 13+700 (Yelfi Agusria, 2019)

EVALUASI KERUSAKAN PERKERASAN LENTUR DENGAN METODE PAVEMENT CONDITION INDEX ( STUDI KASUS RUAS JALAN LAMREUNG GAMPONG MEUNASAH PAPEUN KECAMATAN KRUENG BARONA JAYA ACEH BESAR) (Imam Mahyar, 2018)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy