//

PERBEDAAN HASIL BELAJAR FISIKA SISWA MENGGUNAKAN STRATEGI PEMBELAJARAN INKUIRI DAN DISKOVERI DI SMA N 8 BANDA ACEH

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Suci Mustika Yanni - Personal Name
SubjectEDUCATIONAL TESTS AND MEASUREMENTS
Bahasa Indonesia
Fakultas FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS SYIAH KUALA
Tahun Terbit 2017

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Yanni, Suci Mustika. 2017. Perbedaan Hasil Belajar Fisika Siswa Menggunakan Strategi Pembelajaran Inkuiri dan Diskoveri di SMA Negeri 8 Banda Aceh. Skripsi, Jurusan Pendidikan Fisika, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Syiah Kuala. Pembimbing: (1) Dra. Elisa Kasli, M.Si,. (2) Drs. Abdul Hamid, M.Si Kata kunci : strategi pembelajaran diskoveri, strategi pembelajaran inkuiri , hasil belajar Penelitian ini bertujuan untuk melihat perbedaan hasil belajar siswa kelas XI SMA Negeri 8 Banda Aceh melalui strategi pembelajaran Discovery dan strategi pembelajaran inkuiri. Penelitian ini merupakan penelitian kuasi eksperimen (ekperimen semu) dengan populasi seluruh siswa kelas XI di SMA Negeri 8 Banda Aceh. Sampel penelitian diambil menggunakan teknik purposive sampling sehingga diperoleh kelas XI IPA 1 yang berjumlah 33 siswa sebagai kelas eksperimen-1 yang diajarkan dengan penerapan strategi diskoveri dan kelas XI IPA 4 yang berjumlah 31 siswa sebagai kelas eksperimen-2 yang diajarkan dengan penerapan strategi inkuiri. Pengumpulan data penelitian dilakukan dengan menggunakan tes hasil belajar yang berjumlah 15 butir soal terdiri dari 10 butir soal pilihan ganda dan 5 soal pilihan essay . Hasil analisis data menggunakan Uji-t dua sampel, diperoleh hasil skor rata-rata posttest kelas eksperimen-1 tidak berbeda secara signifikan dengan rata-rata skor posttest kelas eksperimen-2 dengan thitung = 0,521< ttabel = 1,999 pada taraf signifikan 95%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan terhadap hasil belajar fisika siswa antara strategi pembelajaran diskoveri dengan strategi pembelajaran inkuiri pada mata pelajaran fisika SMAN 8 Banda Aceh. Key words: Discovery learning strategy, Inquiry learning strategy, learning result This research was aimed to look into the difference of students’ learning result in Class XI at SMA Negeri 8 Banda Aceh through the implementation of Discovery and Inquiry learning strategy. This research is a quasi experimental study with all students of Class XI at SMA Negeri 8 become the population. While the sample of this research was chosen by using purposive sampling. Then the researcher found that Class XI IPA 1 consisting of 33 students as experimental-class 1 which was taught by using Discovery learning strategy and Class XI IPA 4 consisting of 31 students as experimental class 2 which was taught by using Inquiry learning strategy. The data collection was conducted by using a study-result test with 15 questions consisting of ten multiple choice questions and five essay questions. The data analysis used two-sample t-test. The researcher found that the average posttest score of the experimental class 1 is not significantly different from the average posttest score of experimental class 2 with tcount = 0,521< ttable = 1,999 at significant point 95%. The result of this research shows that there is no difference of students’ learning result between using Discovery and Inquiry learning strategy in Physics at SMA Negeri 8 Banda Aceh.

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING PADA MATERI KEANEKARAGAMAN TUMBUHAN DI SMA NEGERI 9 BANDA ACEH (febriana wulandari, 2014)

PERBEDAAN HASIL BELAJAR FISIKA SISWA KELAS X SMAN 4 BANDA ACEH MELALUI MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY DAN INKUIRI PADA MATERI OPTIKA GEOMETRI (Ida Ratna Nila, 2014)

PERBANDINGAN PENGGUNAAN METODE PEMBELAJARAN INQUIRI DENGAN METODE PEMBELAJARAN DISCOVERY DALAM PENCAPAIAN HASIL PEMBELAJARAN FISIKA DI SMPN 2 KUTA BARO (Masyhur Azka, 2016)

PENERAPAN STRATEGI INKUIRI TERBIMBING PADA MATERI KELARUTAN DAN HASIL KALI KELARUTAN (KSP) DI KELAS XI SMAN 1 KRUENG BARONA JAYA (Rafidah, 2015)

AKTIVITAS SISWA DALAM PROSES PEMBELAJARAN FISIKA DENGAN MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING (GUIDED INQUIRY) DI KELAS X IPA 1 MAN DARUSSALAM (Nuriyanti, 2017)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy