//

KINERJA GURU SERTIFIKASI DALAM PEMBELAJARAN DI SMA NEGERI 2 TAKENGON KABUPATEN ACEH TENGAH

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Sengeda - Personal Name
SubjectTEACHER CERTIFICATION
PERFORMANCE RATING - PERSONNEL MANAGEMENT
Bahasa Indonesia
Fakultas Fakultas mipa
Tahun Terbit 2016

Abstrak/Catatan

KINERJA GURU SERTIFIKASI DALAM PEMBELAJARAN DI SMA NEGERI 2 TAKENGON KABUPATEN ACEH TENGAH Oleh : Sengeda Nim : 1109200050068 Komisi Pembimbing: 1. Prof. Dr. Murniati AR, M. Pd. 2. Dr. Nasir Usman, M. Pd. ABSTRAK Guru merupakan komponen yang sangat berpengaruh terhadap terciptanya proses dan hasil pendidikan yang bermutu. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini yaitu naturalistik, bersifat deskriptif dengan jenis data kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan teknik Field Research (penelitian lapangan). Subjek dalam penelitian ini adalah guru sertifikasi, kepala sekolah, dan wakil kepala sekolah bidang kurikulum. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Kemampuan guru sertifikasi dalam perencanaan dan pelaksanaan pembelajaran diawali dengan menganalisis pembelajaran tujuan atau indikator pembelajaran yang berdasarkan standar kompetensi (SK) dan kompetensi dasar (KD), pelaksanaan pembelajaran, instrumen penilaian yang disesuaikan dengan tujuan/indikator pembelajaran; (2) Komitmen guru sertifikasi tergambar dari kedisiplinan dan tanggung jawab guru dalam melaksanakan tugasnya, seperti datang dan meninggalkan sekolah sesuai dengan waktu yang telah ditentukan, tingkat kehadiran yang tinggi, membina hubungan yang baik dengan rekan sejawat maupun dengan peserta didik, dan (3) Guru sertifikasi memiliki motivasi yang tinggi dengan melaksanakan tugasnya dalam proses belajar mengajar di kelas maupun dalam lingkungan sekolah, termotivasi untuk membimbing peserta didik, perencanaan yang baik sangat membantu pelaksanaan dan melaksanakan tugas. Kata Kunci: Kinerja Guru, Sertifikasi, dan Pembelajaran

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

KINERJA GURU SERTIFIKASI DALAM PEMBELAJARAN DI SMA NEGERI 2 TAKENGON KABUPATEN ACEH TENGAH (Sengeda, 2017)

KINERJA GURU SERTIFIKASI DI SMP NEGERI 2 MEUREUDU KABUPATEN PIDIE JAYA. (Tarmizi, 2015)

KINERJA GURU SERTIFIKASI DALAM MENINGKATKANRNMUTU PENDIDIKAN DI SMA NEGERI SAMATIGARNKABUPATEN ACEH BARAT (SUMARNI, 2014)

PERSEPSI SISWA TERHADAP PENGGUNAAN LABORATORIUM DALAM PEMBELAJARAN FISIKA DI SMA N 3 TAKENGON KAB. ACEH TENGAH (Suli Paulina, 2013)

KEMAMPUAN GURU SERTIFIKASI DAN NON SERTIFIKASI DALAM PROSES PEMBELAJARAN DI SD NEGERI LAMPANAH KECAMATAN SEULIMEUM KABUPATEN ACEH BESAR (Farid Wahyudi, 2018)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy