//

UJI ANTIBAKTERIAL KOMBINASI MINYAK ATSIRI BUNGA CEMPAKA PUTIH (MAGNOLIA ALBA), KENANGAN (CANANGA ODORATA) DAN MELATI (JASMINUM SAMBAC) SEBAGAI PARFUME

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang FIRMAN SYAHPUTRA - Personal Name
SubjectMEDICINAL PLANTS
PNEUMONIA - MEDICINE
Bahasa Indonesia
Fakultas FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM UNIVERSITAS SYIAH KUALA
Tahun Terbit 2017

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Minyak atsiri bunga Jasminum sambac, Magnolia alba, dan Cananga odorata didistilasi untuk menggantikan peran-peran negatif dari penggunaan bahan baku sintesis dalam pembuatan perfume. distilasi minyak atsiri beberapa bunga tersebut menggunakan distilasi air dan ekstraksi dengan pelarut n-heksana. Rendemen minyak atsiri bunga J. sambac, M. alba, dan C. odorata berurutan sebesar 0,71 % b/b; 0,06 % v/b; dan 0,42 % v/b. Komposisi optimum perfume melalui uji organoleptik diperoleh komposisi 5% J. sambac, 3% M. alba, 2% C. odorata, 5% P. cablin dan 85% Alkohol. Aktivitas antibakterial minyak J. sambac pada kultur S. aureus dan E. coli dengan rata-rata zona hambat sebesar 8,00 mm dan 8,33 mm , minyak M. alba dengan zona hambat sebesar 15.66 mm dan 17,66 mm, minyak C. odorata memiliki zona hambat sebesar 12,66 mm dan 13,66 mm. Minyak atsiri secara umum memiliki aktivitas yang baik dalam menghambat pertumbuhan bakteri sedangkan kombinasi minyak atsiri tersebut memiliki aktivitas sedang dalam menghambat pertumbuhan bakteri S. aureus dan E. coli dengan diameter sebesar 8,00 mm dan 8,33 mm. minyak atsiri yang diperoleh memiliki aktivitas yang baik dalam menghambat bakteri Gram negatif dibandingkan Gram positif serta kombinasi beberapa minyak atsiri memiliki aktivitas sedang dalam menghambat pertumbuhan bakteri yang digunakan dalam penelitian ini. Kata kunci : Minyak atsiri, J. sambac, M. alba, C. odorata, S. aureus, E. coli ABSTRACT The essential oils of Jasminum sambac, Magnolia alba, and Cananga odorata are distilled to replace the negative roles of synthetic ingredients in the manufacture of perfume. Distillation of some of the volatile oils using a water distillation and extraction with n-hexane solvent. The yield of essential oil of J. sambac, M. alba, and C. odorata respectively was 0.71% w/w; 0.06% v/w; and 0.42% v/w. The optimum composition of perfume through organoleptic test was obtained by composition of 5% J. sambac, 3% M. alba, 2% C. odorata, 5% P. cablin and 85% alcohol. Antibacterial activity of J. sambac oil on cultures of S. aureus and E. coli with average inhibitory zones of 8.00 mm and 8.33 mm, M. alba oil with inhibit zone of 15.66 mm and 17.66 mm, oil C. odorata has a drag zone of 12.66 mm and 13.66 mm. Essential oils generally have good activity in inhibiting bacterial growth while the combination of essential oils has moderate activity in inhibiting the growth of S. aureus and E. coli bacteria with a diameter of 8.00 mm and 8.33 mm. The essential oil obtained has good activity in inhibiting Gram negative bacteria compared to Gram positive and combination of several essential oils have moderate activity in inhibiting bacterial growth used in this research. Keywords : Essential oil, J. sambac, M. alba, C. odorata, S. aureus, E. coli

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

AKTIVITAS PARFUM KOMBINASI MINYAK ATSIRI SEBAGAI ANTIBAKTERIAL (AZALIA IZDHIHAR A, 2017)

UJI AKTIVITAS ANTIBAKTERI EKSTRAK N-HEKSANA, ETIL ASETAT DAN METANOL BUNGA CEMPAKA PUTIH (MAGNOLIA ALBA) TERHADAP STAPHYLOCOCCUS EPIDERMIDIS DAN STAPHYLOCOCCUS AUREUS (Soraya Septiya, 2016)

FORMULASI SEDIAAN PERFUME STICKDARI MINYAK ATSIRI BUNGA JEUMPA (MAGNOLIA CHAMPACA(L) BAILL EX. PIERRE) (EDRINA ELFIA ROSA, 2019)

PENGARUH PEMANGKASAN DAN KONSENTRASI PACLOBUTRAZOL TERHADAP PERTUMBUHAN DAN PEMBUNGAAN MELATI (JASMINUM SAMBAC L.) (Lian Titin Ruwenza, 2016)

PENGARUH JENIS BUNGA DAN WAKTU PEMETIKAN TERHADAP SIFAT FISIKOKIMIA DAN AKTIVITAS ANTIBAKTERI MINYAK ATSIRI BUNGA KENANGA (CANANGA ODORATA) (RULITA MAULIDYA, 2015)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy