//

EVALUASI EFEKTIVITAS PENGUATAN PERAN APARAT PENGAWASAN INTERN PEMERINTAH DALAM PARADIGMA BARU (STUDI KASUS PADA SALAH SATU INSPEKTORAT DAERAH DI ACEH)

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Marlaini - Personal Name
SubjectINTERNAL AUDITING
INTERNAL MANAGEMENT AUDITS
Bahasa Indonesia
Fakultas Program Studi Magister Akuntansi Universitas Syiah Kuala
Tahun Terbit 2017

Abstrak/Catatan

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk membahas metode, pendekatan, dan fokus audit sejalan dengan perubahan paradigma peran auditor intern. Selanjutnya mengidentifikasi aspek pendukung impelementasi penguatan peran auditor intern atau Aparat Pengawasan Intern Pemerintah (APIP). Kemudian untuk mengetahui kebijakan yang telah dilakukan dalam peningkatan kapabilitas APIP menuju level 3, agar menjadi APIP yang efektif. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Objek penelitian dilakukan pada salah satu diantara empat Inspektorat Daerah Kabupaten/Kota di Aceh, yang telah mencapai penilaian kapabilitas APIP pada level 2. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa metode, pendekatan dan fokus audit yang seharusnya dilakukan dalam paradigma baru, belum berubah secara keseluruhan. Implementasi penguatan peran APIP juga memiliki beberapa kendala diantaranya, kompetensi sumber daya manusia para auditor yang minim, jumlah anggaran relatif kecil, lemahnya independensi lembaga APIP, objekvitas auditor masih kurang, dan komitmen dari stakeholder belum maksimal. Kebijakan yang dilakukan dalam rencana aksi proses peningkatan kapabilitas APIP menuju level 3 juga belum dilakukan secara signifikan, sehingga peran APIP yang efektif untuk menjadi consulting saat ini belum bisa diwujudkan. Kata Kunci: Paradigma Baru Auditor Intern, Penguatan Peran APIP, Kompetensi Auditor, Independensi APIP dan Objektivitas Auditor, Kapabilitas APIP.

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

PENGARUH PENGALAMAN AUDIT, KEPUASAN KERJA DAN INTEGRITAS TERHADAP KINERJA APARAT PENGAWASAN INTERN PEMERINTAH (STUDI PADA INSPEKTORAT ACEH) PENGARUH PENGALAMAN AUDIT, KEPUASAN KERJA DAN INTEGRITAS TERHADAP KINERJA APARAT PENGAWASAN INTERN PEMERINTAH (STUDI PADA INSPEKTORAT ACEH) (Muhajir, 2015)

PENGARUH PROFESIONALISME, KOMPETENSI DAN INDEPENDENSI TERHADAP KUALITAS AUDIT SERTA DAMPAKNYA TERHADAP KINERJA APARAT PENGAWASAN INTERN PEMERINTAH (APIP) INSPEKTORAT KABUPATEN ACEH BARAT (SANTOSO, 2018)

PENGARUH PELAKSANAAN SISTEM PENGENDALIAN INTERN PEMERINTAH DAN PERAN INSPEKTORAT DAERAH TERHADAP PENGAMANAN ASET DAERAH SERTA IMPLIKASINYA PADA AKUNTABILITAS PUBLIK SATUAN KERJA PERANGKAT ACEH (NANDA IRA YUNILDA, 2016)

PENGARUH PENGALAMAN KERJA, INDEPENDENSI DAN GENDER TERHADAP KUALITAS HASIL KERJA AUDITOR INTERNAL(STUDI EMPIRIS PADA KANTOR INSPEKTORAT DI PROVINSI ACEH) (Fhaisal, 2017)

PENGARUH PENGALAMAN, PENGETAHUAN AUDIT, DAN JENIS KELAMIN TERHADAP HASIL KERJAPEMERIKSA INTERNAL(STUDI EMPIRIS PADA INSPEKTORAT KOTA BANDA ACEH DAN INSPEKTORAT KABUPATEN ACEH BESAR) (Hasnawati, 2017)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy