//

PERBEDAAN KESIAPSIAGAAN BENCANA BANJIR PADA MASYARAKAT DAERAH RISIKO TINGGI DAN RISIKO RENDAH BANJIR DI GAMPONG BUGA DAN PEUKAN SEULIMEUM KECAMATAN SEULIMEUM ACEH BESAR

BACA FULL TEXT ABSTRAK Permintaan Versi cetak
Pengarang Dasma Intan Sari - Personal Name
SubjectDISASTER
FLOODS-SOCIAL SERVICES
Bahasa Indonesia
Fakultas fakultas keperawatan universitas syiah kuala
Tahun Terbit 2017

Abstrak/Catatan

Bencana Banjir menimbulkan adanya korban jiwa, dampak psikologis, kerusakan lingkungan serta kerugian harta benda. Penanganan banjir yang tidak tepat karena kurangnya kesiapsiagaan masyarakat yang terdiri dari pengetahuan dan sikap terhadap bencana, kebijakan dan panduan, rencana tanggap darurat, sistem peringatan dini, dan mobilisasi sumber daya. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui perbedaan kesiapsiagaan bencana banjir pada masyarakat daerah risiko tinggi dan rendah banjir di Gampong Buga dan Peukan Seulimeum Kecamatan Seulimeum Aceh Besar. Jenis penelitian yang digunakan adalah comparative study melalui pendekatan cross sectional study. Populasi pada penelitian ini adalah keluarga yang bertempat tinggal di Gampong Buga dan Peukan Seulimeum Kecamatan Seulimeum Kabupaten Aceh Besar. Teknik pengambilan sampel adalah stratified random sampling dengan jumlah sampel sebanyak 140 responden yang terdiri dari dua kelompok daerah risiko tinggi dan risiko rendah banjir. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket dengan menggunakan kuesioner dalam bentuk skala Likert terdiri dari 12 pernyataan dan skala Guttman yang terdiri dari 22 pernyataan. Metode analisis data menggunakan uji Mann Whitney U test. Hasil penelitian menunjukkan sebanyak 40 orang (57,1%) risiko tinggi dan 52 orang (74,3%) risiko rendah tidak siap dalam menghadapi bencana banjir. Hasil pengolahan data diperoleh nilai p-value = 0,000 (α = 0,05) sehingga H0 ditolak yang berarti terdapat perbedaan kesiapsiagaan bencana banjir pada masyarakat daerah risiko tinggi dan risiko rendah banjir. Disarankan kepada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan perangkat desa untuk mengadakan penyuluhan dan simulasi bencana serta mengaktifkan sistem peringatan dini agar masyarakat lebih siap siaga ketika terjadinya bencana banjir.

Tempat Terbit Banda Aceh
Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan isi formulir online (Chat Service LSS)

Share Social Media

Tulisan yang Relevan

UPAYA MASYARAKAT DALAM MENGURANGI RISIKO BENCANA BANJIR DI GAMPONG BUGA KECAMATAN SEULIMEUM ACEH BESAR (Novita Sari, 2017)

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KESIAPSIAGAANRNBENCANA BANJIR DI GAMPONG GAROTRNKECAMATAN DARUL IMARAHRNACEH BESAR (DINDA NOVITA, 2015)

GAMBARAN RESILIENSI MASYARKAT PASCA BENCANA BANJIR DI GAMPONG BUGA KECAMATAN SEULIMUEM ACEH BESAR (Raudhatun Nufus, 2017)

PENGETAHUAN DAN SIKAP TENAGA KESEHATAN RUMAH SAKIT UMUM DAERAH (RSUD) PIDIE JAYA TERHADAP KESIAPSIAGAAN MENGHADAPI RISIKO BANJIR RUMAH SAKIT UMUM DAERAH (RSUD) PIDIE JAYA TERHADAP KESIAPSIAGAAN DALAM MENGHADAPI RISIKO BENCANA BANJIR (FAKHRURRAZI, 2016)

ANALISIS TINGKAT KESIAPSIAGAAN MASYARAKAT DALAM MENGHADAPI BENCANA BANJIR DI KECAMATAN MEUREBO KABUPATEN ACEH BARAT (Saifuddin, 2015)

  Kembali ke sebelumnya

Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi

   

© UPT. Perpustakaan Universitas Syiah Kuala 2015     |     Privacy Policy